FH Unsur Adakan KPUM

0 Komentar

CIANJUR – Fakultas Hukum (FH) Universitas Suryakancana (Unsur) Cianjur akan mengadakan Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM), yakni pemilihan Badan Eksekutif Mahaiswa (BEM) dan DPM priode 2019-2020. Ada dua calon yang telah lolos verifikasi dan akan berkompetisi di KPUM FH, yakni atas nama Aji Teguh Pratama, dan Muhamad Sulaeman.
Berikut keterangan ke dua calon beserta visi dan misinya.
Calon no 012.
a. Nama ; Aji Teguh pratama
b. Tempat Tanggal Lahir ; Cianjur 17 okktober 1997
c. Npm ; 7420116001
d. Semester : VI B3.
Visi Mewujudkan BEM FH yang berkualitas, Netral dan berintegritas serta mampu memajukan fakultas hukum dalam skala nasional maupun internasional
Misi
1 Mewujudkan BEM FH sebagai agent of change dengan melaksanakan tri dharma perguruan tinggi untuk membentuk mahasiswa FH yang unggul serta mandiri dalam ilmu pengetahuan
2. Menjadikan BEM FH sebagai wadah aspirasi bagi mahasiswa serta mengabdi kepada Fakultas Hukum Universitas Suryakancana dan mengimplementasikan nilai-nilai pancasila
Untuk Calon yang ke dua yakni
Nama : Muhamad Sulaeman
Tempat, dan Tanggal Lahir : Cianjur, 1 Juli 1997
NPM: 7420116134
Semester VI.
VISI
Mewujudkan BEM FH UNSUR yang selaras menyatu bersama dalam membangun loyalitas, kolaborasi kebaikan dan pergerakan untuk kemajuan almamater dan bangsa.
MISI
Membangun iklim kebersamaan dan pro aktif dalam segala aspek kegiatan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Hukum Universitas Suryakancana.
Meningkatkan koordinasi dan kualitas kinerja pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Hukum Universitas Suryakancana. ASIK (Aktif, Solutif dan Kreatif) dalam mengelola isu strategis. Meningkatkan citra organisasi dengan mengoptimalkan SMS (Smart Media Sosial).
Menguatkan jaringan dan ikatan kerjasama antar sesama Organisasi Mahasiswa (Ormawa) dalam mewujudkan visi dan misi Fakultas Hukum Universitas Suryakancana. Melanjutkan dan meningkatkan program kerja yang telah dicapai Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Hukum Universitas Suryakancana pada periode sebelumnya. (adv/job3)

0 Komentar