Plt Bupati Harapkan IPSI Lebih Mengakar

0 Komentar

CIANJUR – Organisasi Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI) harus bisa lebih mengakar. Selain itu IPSI juga harus bisa lebih mengembangkan organisasi persilatan itu.
Hal itu di ungkapkan Plt Bupati Cianjur H. Herman Suherman dalam acara pelantikan pengurus IPSI Kabupaten Cianjur masa bakti tahun 2019 – 2023 di aula Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Cianjur, Sabtu (16/2).
“Keberadaan organisasi IPSI ini diharapkan bisa lebih mengakar,” ucap Plt Bupati H Herman Suherman.
“Seni bela diri di Kabupaten Cianjur ini begitu banyak, dengan begitu adanya wadah IPSI ini diharapkan seni pencak silat bisa lebih terakomodir dan bisa menjaga dan melestarikan budaya pencak silat tersebut,” lanjutnya.
Menurutnya, untuk tingkat daerah terdapat program yang komprehensif serta dengan begitu diharapkan dapat menciptakan atlet silat terbaik dan dapat mengharumkan Kabupaten Cianjur ditingkat nasional.
“Dengan begitu, diharapkan bisa mengharumkan nama baik Cianjur dikancah nasional bahkan internasional,” katanya.
Adapun susunan pengurus IPSI Kabupaten Cianjur masa bakti 2019 – 2023 diantaranya Ketua Umum H. Yudi Pratidi, Wakil Ketua 1 Mulyana Sholeh, Sekretaris Dendi Zaelani, Bendahara Nadia WR, Biro Pencak Silat Prestasi Rudini dan Biro Lembaga Wasit Juri Nunuy N, Dadan Ramdani.(yis/sri)

0 Komentar