Pemekaran Cianjur Bakal Dipercepat

0 Komentar

Di sisi lain, komite percepatan pembentukan Daerah Otonom Baru (DOB) Kota Cipanas, Saeful Anwar mengatakan, pihaknya saat ini akan mengajukan persetujuan ke DPRD Kabupaten Cianjur.
“Sesuai hasil kajian Pansus pada tahun 2009, yang mana Kota Cipanas (Cianjur Utara) telah dinyatakan layak untuk mekar dari induknya Kabupaten Cianjur,” kata Saeful saat dihubungi.
Menurutnya, usulan pemekaran sudah dibahas di Pansus maka selanjutnya tinggal dibahas di Badan Musyawarah (Banmus) untuk mendapat tanggapan pimpinan Dewan.
“Kami sebenarnya tinggal menunggu tanggapan dari pimpinan DPRD, karena kalau sesuai aturan main DOB Kota Cipanas ini sudah dibahas di Pansus,” katanya.
Seperti diberitakan sebelumnya bahwa para Komite Percepatan Pembentukan Daerah Otonom Baru (DOB) Kota Cipanas, mengadakan deklarasi percepatan pembentukan Kota Cipanas, di Pasar Cipanas pada beberapa waktu lalu. “Cipanas ini sudah sangat layak untuk berpisah dari Kabupaten Cianjur,” terangnya.
Saeful optimis jika pemekaran Kota Cipanas dari Kabupaten Cianjur itu bisa segera terwujud, karena menurutnya, sebelumnya sudah dicanangkan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
“Perlu diketahui, pemekaran Kota Cipanas ini sudah masuk di enam besar dan itu prioritas di tahun 2020 salah satunya Kota Cipanas. Artinya hasil dari perjuangan kawan kami terdahulu bisa kita petik saat ini,” terangnya.
Saeful tidak menampik jika pihaknya hingga saat ini masih terdapat kendala di DPRD yang katanya harus dilakukan kajian ulang. Padahal, menurutnya, semuanya sudah dilakukan kajian yang dilakukan dari tim ahli dari daerah maupun dari provinsi menyatakan bahwa Kabupaten Cianjur ini sudah seharusnya dilakukan pemekaran.
“Hasil kajian yang lama itu sudah dinyatakan lulus, namun ternyata setelah kemarin waktu ada rapat bersama anggaota DPRD, DOB Kota Cipanas harus dikaji ulang. Yang jadi pertanyaan saya, apa bedanya kajian yang lama dengan kajian yang baru,” ujarnya.
Adapun lima kecamatan yang akan menjadi Kota Cipanas adalah Kecamatan Cipanas, Pacet, Cugenang, Sukaresmi dan Cikalongkulon. “Kalau Kecamatan Cianjur enggak,” tandasnya.(bay/yis/red)

0 Komentar