Sementara dalam mewujudkan masyarakat yang Singer atau terampil, pihaknya telah mendirikan balai latihan kerja (BLK) yang bertujuan agar tenaga kerja di Cianjur memiliki daya saing.
“Sudah berjalan, kita akan menambah kelas di BLK,” katanya.
Untuk rangkaian HJC ke-348 tahun, dimulai sejak 1 Juli 2025 dengan Jambore Koperasi dan UMKM Expo Business Micro Competition di Lapang Prawatasari Cianjur, lalu kegiatan City Tour di Taman Bunga Nusantara pekan lalu.
“Kemudian Job Fair Online, lalu nanti ada Pasanggiri Mamaos, ziarah makom Dalem Cikundul di Cikalongkulon, Tabligh Akbar. Di 12 Juli 2025 nanti ada upacara dan rapat paripurna. Akan ada juga pekan raya dan fun run, hingga puncak acara di 14 Juli 2025,” kata Wahyu mengungkapkan.
Baca Juga:479 Penghafal Al-Quran di Jateng Dapat Beasiswa, Taj Yasin: Semoga Jadi BerkahWagub Serahkan 28 Ton Benih Padi untuk 1.138 Hektare Lahan di Demak
Sedangkan untuk pawai seperti tahun lalu, akan digelar pada Agustus 2025 mendatang.