Jelang Tayang Film Assalamualaikum Baitullah,  Tissa Biani Ungkap Kerinduan Kembali ke Tanah Suci

Jelang Tayang Film Assalamualaikum
Jelang Tayang Film Assalamualaikum Baitullah,  Tissa Biani Ungkap Kerinduan Kembali ke Tanah Suci
0 Komentar

CIANJUR, CIANJUR.JABAREKSPRES,COM- Menjelang penayangannya di bioskop pada 17 Juli 2025, film drama religi Assalamualaikum Baitullah mulai menarik perhatian publik.

Film ini membawa pesan spiritual yang dalam, mengangkat perjalanan seorang perempuan yang hancur karena pengkhianatan dan kehilangan, namun menemukan kembali kekuatan hidupnya melalui keimanan dan ketegaran.

Disutradarai oleh Hadrah Daeng Ratu dan ditulis oleh Titien Watimena, Irfan Ramli, serta Efrina Sisfayeralda, film ini mempertemukan nama-nama besar seperti Michelle Ziudith, Arbani Yasiz, Tissa Biani, Miqdad Addausy, hingga Maudy Koesnaedi dalam satu layar.

Baca Juga:Sinopsis Film Assalamualaikum Baitullah, Drama Spiritual Perjalanan Jiwa yang Tayang 17 Juli 2025Makna Logo Hari Jadi ke-348 Kabupaten Cianjur

Dengan durasi 101 menit, film ini disajikan sebagai drama yang lembut namun kuat secara emosional.

Seiring semakin dekatnya hari penayangan, aktris Tissa Biani yang turut membintangi film ini membagikan momen pribadi melalui unggahan media sosial yang memperlihatkan dirinya berada di depan Ka’bah, simbol sentral dalam film ini.

Dalam unggahan tersebut, Tissa menuliskan caption melalui akun Instagramnya. “Semakin mendekat menuju penayangan film Assalamualaikum Baitullah di bioskop, semakin rindu untuk kembali datang ke Baitullah. 10 hari lagi. Nonton sama-sama ya. Insya Allah berkah buat kita semua.”

Unggahan tersebut banjir pujian netizen, banyak netizen yang mendoakan Tissa Biani yang merupakan pacar Dul Jaelani,

Film produksi Visual Media Studio ini bukan hanya menawarkan drama emosional, tetapi juga pengalaman batin yang mampu menyentuh hati penonton.

Dengan latar kuat, visual spiritual, dan narasi penuh ketulusan, Assalamualaikum Baitullah hadir sebagai tontonan yang relevan bagi siapa pun yang tengah mencari makna dalam setiap cobaan hidup.

Tayang serentak di bioskop mulai 17 Juli 2025, film ini menjadi salah satu karya yang layak untuk dinantikan.

0 Komentar