PLN Dukung Sektor Pendidikan di Cianjur Selatan Melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan

PLN
Program TJSL tersebut berupa pembangunan sarana gedung berupa empat ruang kelas baru untuk mahasiswa Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Mazro’atul Ulum Citiis
0 Komentar

CIANJUR,CIANJUR.JABAREKSPRES.COM – PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Barat terus konsisten menerapkan Creating Shared Value (CSV) melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), salah satunya di bidang pendidikan.

Program TJSL tersebut berupa pembangunan sarana gedung berupa empat ruang kelas baru untuk mahasiswa Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Mazro’atul Ulum Citiis yang beralamat di Kampung Citiis RT 01/RW 03, Desa Pagelaran, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Cianjur.

Berawal dari mendirikan pesantren pada 1918, YPI Mazro’atul Ulum Citiis kini juga merambah ke bidang pendidikan formal untuk memenuhi tuntutan zaman. Harapannya peserta didik tidak hanya mendalami pelajaran agama Islam tetapi juga bisa menjadi agen perubahan di masyarakat.

Baca Juga:Jelang Hari Pelanggan Nasional, PLN Realisasikan TJSL Jalan Desa di CianjurKado Kemerdekaan Listrik Gratis Kolaborasi PLN UP3 Cianjur dan Dinas ESDM Jabar Melalui Program Jabar Caang

Pada 2017 YPI Mazro’atul Ulum Citiis mendirikan Madarasah Tsanawiyah dan pada 2021 membangun Madrasah Aaliyah.

“Sekarang ini, yayasan menjalin kerjasama pembelajaran jarak jauh dengan Universitas Suryakancana, Cianjur. Tahun ini, kami menerima mahasiswa baru sebanyak 32 orang. Angkatan pertama berjumlah 20 orang dan angkatan kedua sebanyak 24 orang sehingga total ada 76 orang dari tiga angkatan,” kata Asep Ismail, Ketua YPI Mazro’atul Ulum Citiis.

Asep bersyukur dengan adanya program TJSL sehingga dapat membangun ruang-ruang kelas baru bagi para mahasiswa yang selama ini menggunakan ruang kelas Madrasah Aaliyah untuk proses belajar mengajar.

“Bangunan dari pihak PLN rencananya untuk kelas pembelajaran mahasiswa dengan empat kelas dan pada pertengahan Agustus ini masih dalam proses pembangunan. Target kami pada 22 Oktober bertepatan dengan Hari Santri Nasional, bangunan baru sudah dapat digunakan,” ucap Asep.

Andre Pratama Djatmiko, Manager PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Cianjur menyampaikan PLN memberikan perhatian pada dunia pendidikan karena dengan pendidikan yang baik dapat mendongkrak kualitas sumber daya manusia suatu bangsa.

“Selain sarana dan prasarana, bantuan PLN bagi dunia pendidikan juga dalam bentuk beasiswa, digitalisasi pendidikan, eduwisata dan sertifikasi,” katanya.

Sementara itu, General Manager PT PLN (Persero) UID Jawa Barat, Susiana Mutia, mengatakan, selain menerangi negeri dengan menghadirkan akses listrik yang andal, PLN juga turut mencerdaskan kehidupan bangsa melalui TJSL bantuan pendidikan.

0 Komentar