“Dan hasil olahan kita tidak membuat tangan kering saat dipake, biasanya jika kita memakai hand sanitizer tangan kita akan menjadi kering karena kandungan alkoholnya tetapi karena projek kita dibuat dari bahan alami sehingga jika kita pakai tidak akan membuat kulit kita menjadi kering,” tuturnya.
Melalui karyanya tersebut, tim Zahran dan Viandra berhasil meraih medali perunggu, mengalahkan peserta dari berbagai negara lain.
“Alhamdulillah berhasil meraih perunggu. Untuk yang dapat emas peserta dari Cina,” kata dia.
Baca Juga:Raih Keberkahan Lewat Berkurban, Hari Raya Idul Adha 1445 H PLN UIP JBT Sumbangkan 52 Hewan KurbanPLN Masuk Jajaran 10 Besar Perusahaan Terbaik Asia Tenggara Versi Fortune
Zahran mengaku sangat bangga sebeb dirinya bisa mengharumkan nama Indonesia, terutama Jawa Barat dan Cianjur sebagai tanah kelahirannya di perlombaan tingkat internasional.
“Sangat bangga, dan saya juga bisa buktikan jika Indonesia mampu bersaing di berbagai bidang, termasuk sains,” kata dia.
Dia menuturkan selepas perlombaan tersebut, dirinya akan mengembangkan kembali penelitian dan produknya agar bisa bermanfaat.
“Semoga ini bisa bermanfaat untuk menjaga kesehatan warga Indonesia. Karena tidam hanya melembapkan tangan saja kita juga ingin membuat produk yang memiliki manfaat lainnya yaitu membunuh kuman yang ada di tangan. Saya juga ingin menjadi scientis yang karyanya bisa bermanfaat untuk khalayak umum,” pungkasnya.