Terima Kunjungan Pengurus HMI Cabang Cianjur, Bupati: Kolaborasi dan Sinergisitas Diperlukan Dalam Pembangunan

HMI Cabang Cianjur
Bupati Cianjur Herman Suherman foto bersama Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Cianjur usai audiensi di Pendopo. (Foto: IST)
0 Komentar

CIANJUREKSPRES – Momentum silaturahmi antara Pemerintah Kabupaten Cianjur dan pengurus Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Cianjur periode 2024-2025 menjadi pembicaraan hangat.

Bertempat di ruang Garuda Pendopo Kabupaten Cianjur, pada Selasa, 26 Maret 2024, pukul 10.00 WIB, Bupati Cianjur H. Herman Suherman menerima kunjungan pengurus HMI Cabang Cianjur.

Pertemuan ini disambut dengan antusias oleh Bupati, yang menganggapnya sebagai langkah penting dalam membangun sinergi antara pemerintah daerah dan berbagai pihak untuk kemajuan daerah.

Baca Juga:Gunakan Dana Kebencanaan, Pemdes Rawabelut Bangun Jembatan Penghubung Antar KampungKorban Pergerakan Tanah di Cibanteng Masih Tinggal di Tenda

 “Terima kasih, saya sangat mengapresiasi serta mendukung kinerja Organisasi HMI. Tentunya ini bukan hanya sekedar silaturahmi, akan tetapi ingin pihak HMI Cabang Cianjur dapat berkolaborasi dan bersinergi dengan Visi Misi Pemerintah Daerah,” ujar Bupati Herman Suherman, yang turut didampingi oleh kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Ruhli Solehudin, serta Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda Cianjur, Dindin Amaludin.

Bupati juga menegaskan keterbukaan pemerintah daerah dalam menerima masukan dan saran dari HMI serta masyarakat. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja pemerintah dalam melaksanakan tugas dan fungsi pemerintahan sesuai dengan visi misi program pemerintah.

Di sisi lain, Formateur Ketua Umum HMI Cabang Cianjur, Henda Rosadi, menyampaikan rasa syukurnya atas sambutan hangat dari Bupati Cianjur terhadap silaturahmi tersebut. 

“Alhamdulillah, HMI Cabang Cianjur disambut dengan sangat baik. Saya sangat mengapresiasi kepada Bupati Cianjur yang menerima kunjungan kami disela kesibukannya,” ujar Henda Rosadi.

Dalam kesempatan tersebut, HMI Cabang Cianjur juga menyampaikan gagasan-gagasan untuk pembangunan daerah Kabupaten Cianjur. Mereka juga menyoroti kondisi objektif kepengurusan dan merancang program kerja strategis dalam satu periode ke depan, dengan tujuan menciptakan masyarakat yang adil dan makmur serta membangun sinergisitas antara HMI Cabang Cianjur dengan Pemerintah Kabupaten Cianjur.

Kolaborasi antara pemerintah daerah dan berbagai elemen masyarakat, termasuk organisasi kemahasiswaan seperti HMI, dinilai penting untuk merumuskan kebijakan yang tepat dan berdampak positif bagi pembangunan daerah. 

“Dengan sinergi yang baik, diharapkan akan terciptanya langkah-langkah strategis yang mampu mengatasi berbagai tantangan pembangunan di masa mendatang,” pungkasnya.

0 Komentar