CIANJUREKSPRES – Berikut ini akan diulas informasi terkait tiga rekomendasi wisata Jogja yang cocok untuk dijadikan sebagai tempat foto pre-wedding.
Selain dikenal sebagai kota gudeg dan kota pelajar, Jogja juga dikenal dengan destinasi wisatanya yang menakjubkan.
Deretan wisata Jogja di bawah ini bukan hanya bisa dikunjungi sebagai tempat hangout atau liburan, tetapi juga bisa digunakan untuk foto pre-wedding.
Baca Juga:3 Wisata Malam di Thailand yang Tidak Boleh Terlewatkan!3 Kota Terbaik di Dunia untuk Rayakan Momen Tahun Baru
Nah, untuk mengetahui apa saja tiga wisata Jogja untuk foto pre-wedding, kamu dapat menyimak artikel ini hingga akhir!
Wisata Jogja untuk Pre-Wedding
1. Taman Sari
Taman Sari merupakan salah satu tempat bersejarah yang ada di Jogja, situs bekas taman atau kebun istana Keraton Yogyakarta.
Selain mampu menyuguhkan keindahan pemandangan dan arsitekturnya, beberapa spot yang ada di wisata Jogja ini sangat cocok untuk hunting foto. Terlebih lagi untuk kamu yang sedang mencari tempat foto pre-wedding.
Taman Sari berlokasi di Kota Yogyakarta, buka setiap hari mulai dari jam 8 pagi hingga jam 4 sore. Tiket masuknya pun cukup terjangkau, yaitu sekitar Rp5 – Rp25 ribu.
2. Candi Ratu Boko
Candi Ratu Boko merupakan salah satu candi yang berada di arah selatan Candi Prambanan. Candi Ratu Boko menjadi situs warisan di Yogyakarta yang memiliki pemandangan eksotis.
Banyak wisatawan yang datang ke sana untuk menyaksikan sunset ataupun sunrise. Kedua waktu tersebut menjadi momen terbaik untuk melihat pemandangan yang luar biasa indah.
Selain itu, Candi Ratu Boko juga menjadi salah satu tempat wisata favorit untuk melakukan foto pre-wedding.
Baca Juga:Tanggal Cantik di 2024, Cocok untuk Lamaran atau PernikahanSederet Fakta Terkait Erupsinya Gunung Marapi di Sumbar
Tempat wisata ini buka setiap hari mulai dari jam 6 pagi hingga jam 5 sore. Biaya masuknya pun cukup terjangkau, yaitu sekitar Rp20 – Rp40 ribu saja.
3. Taman Tebing Breksi
Taman Tebing Breksi juga menjadi salah satu wisata andalan yang berada di daerah Prambanan. Tebing ini menjadi lokasi cagar budaya Yogyakarta.
Dulunya tebing ini merupakan tambang batu breksi yang menjadi sumber mata pencaharian warga sekitar.
Kemudian disulap menjadi destinasi wisata yang estetik dan juga indah. Menariknya lagi, kamu bisa menjadikan Taman Tebing Breksi sebagai lokasi untuk foto pre-wedding.