CIANJUR, CIANJUREKSPRES – DPD Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kabupaten Cianjur, sudah mulai menyiapkan sejumlah kader internal untuk mengikuti kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Cianjur 2024 mendatang. Ada tiga sampai empat orang yang menurut penilaian internal layak, namun belum diungkap.
“Sebagai peserta Pemilu yang tentunya saat ini kita punya modal kursi ada enam (DPRD Cianjur,red), tentunya pasti kita memikirkan itu dan ukurannya bahwa partai politik memang wajib turut serta dalam Pilkada tersebut,” ujar Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Cianjur, Onnie Surono Sandi kepada wartawan usai Rapat Konsolidasi Pemenangan Pemilu 2024 Dapil 3 Jabar di Cipanas, Cianjur, Sabtu (29/7).
Dia mengungkapkan, ada beberapa kader yang sudah dipersiapkan sekaligus diamati dari dua sampai tiga bulan kebelakang. Dimana nanti ujiannya di dalam Pemilihan Legislatif (pileg) untuk menjadi parameter mereka siap atau tidak siap masuk dalam ajang Pilkada nanti.
Baca Juga:Forum Muadzin Cianjur Deklarasi Dukung Gus Muhaimin Maju Capres 202410 Muharram 1445 H, Perumdam Tirta Mukti Cianjur Santuni Ratusan Anak Yatim Piatu
“Saat ini yang sudah ada kurang lebih tiga sampai empat orang yang menurut penilaian internal layak. Cuma saat ini kami belum bisa menyebutkan nama karena masih konsentrasi di Pileg saja,” jelas Onnie.
Onnie menegaskan, prioritas pihaknya saat ini adalah kader. Kalaupun ada sosok dari luar, nantinya diterima untuk bisa mendaftar guna mengikuti proses atau mekanisme yang akan dibuat.
“Karena kan untuk mengusung bakal calon bupati, wali kota atau gubernur itu SK-nya dari DPP. Nanti kita tampung, kita bikin mekanisme penjaringan untuk mereka nanti siapa yang terunggul diantara mereka menurut tim yang kita bentuk nanti,” tuturnya.
Menurutnya, sejumlah kader yang dipersiapkan tersebut dinilai dari ketokohan dan utamanya modal sosial. “Modal sosial itukan menjadi sesuatu yang utama, kalau modal kapital kan kita bisa upayakan dari mana-mana nanti,” tegas Onnie.
Sementara itu, Sekretaris DPW NasDem Jabar, M. Rachmat, menegaskan, berbicara Pilkada tentunya harus menang dulu.