Wisata di Tahura Bandung yang Cocok untuk Liburan Idul Adha Anda!

Wisata TAHURA Bandung
Doc : Wisata TAHURA Bandung
0 Komentar

CIANJUREKPSRES – Mungkin ada sebagian orang yang masih bingung dengan apa saja yang ada di destinasi TAHURA ini. Nah di sini tidak hanya hutan dan fauna saja, tetapi juga spot foto menarik dan recommended untuk di kunjungi saat libur lebaran haji nanti bersama orang tersayang menikmati alam yang tak jauh dari perkotaan Bandung.

Spot Wisata

1. Curug Omas

Objek wisata yang pertama yaitu Curug Omas yang biasa sebut juga dengan Curug Maribaya. Di namakan seperti itu karena memang letaknya yang berada di kawasan Wisata Maribaya. Daya tarik dari curug ini adalah eksotisme air terjun yang tingginya mencapai 30 meter.

Di samping itu udaranya yang sangat sejuk juga membuat diri lebih rileks dan syahdu. Curug Omas berada 7 km dari gerbang taman hutan, bisa berjalan kaki dengan hiking atau juga menggunakan jasa ojek sekitar Rp. 70.000.

Baca Juga:Taman Hutan Raya Ir Juanda, Wisata Murah di Bandung yang Recommended!Heboh, Meta Blokir Konten Berita di Facebook dan Instagram Kanada!

2. Curug Dago

Selain Curug Omas, ada juga yang bernama Curug Dago. Konon curug ini merupakan air terjun alami yang terbentuk dari aliran lava gunung Tangkuban Perahu. Dengan ketinggian tidak kurang dari 12 meter serta ketinggiannya di atas 800 meter membuat suhu di sini cukup dingin.

BACA JUGA :

Taman Hutan Raya Ir Juanda, Wisata Murah di Bandung yang Recommended!

3. Goa Jepang

Rekomendasi destinasi selanjutnya yaitu Goa Jepang. Goa ini merupakan peninggalan penjajahan Jepang yang perkirakan dibangun oleh pekerja rodi pada tahun 1942. Goa Jepang memiliki 4 pintu dan 2 saluran udara.

Konon gua ini di buat oleh Jepang sebagai benteng perlindungan dari sekutu dan menjadi tempat penyimpanan senjata militer. Di dalamnya juga terdapat gua kecil lainnya yang dipercaya sebagai tempat penjara, persembunyian serta lubang penyimpanan.

Gua ini memiliki bentuk setengah lingkaran dengan ukuran yang terbilang cukup besar terbuat dari tanah dan bebatuan. Jika memasuki ruangannya, harus menggunakan penerangan tambahan karena suasana dalamnya begitu gelap dan lembab.

4. Gua Belanda

Gua Belanda perkirakan berumur tidak kurang 111 tahun. Ketika wisatawan memasuki Gua, hawa dingin akan langsung terasa. Gua ini terdiri dari tiga lorong yang saling terhubung. Pada sayap kiri Gua terdapat sel tahanan perang dan tempat penyimpanan logistik.

0 Komentar