1. Samsung Galaxy M32
Ponsel ini dilengkapi quad kamera atau empat kamera di bagian belakang dengan resolusi 64MP dan 8MP kamera ultra wide untuk foto lebih luas. Serta kamera kamera makro dan kamera boleh dengan resolusi 2MP.
Kamera selfie dibagian depan memiliki resolusi 20MP. Memungkin mengambil foto selfie atau vlogging dengan kualitas hasil yang sangat prima. HP Android ini menggunakan chipset MediaTek Helio G80 dengan RAM 6/128GB serta dibekali batere 5000 mAh.
Smartphone ini menggunakan layar AMOLED 6,4 inci dengan resolusi FHD plus dan telah dilapisi Corning Gorilla Glass 5. HP Android besutan Samsung ini dapat dibawa pulang dengan merogoh kocek hingga Rp 2,8 juta saja.
2. Realme 9
Baca Juga:Rekomendasi AC Murah dan BerkualitasHarga Motor Listrik yang Mendapatkan Subsidi Pemerintah
Ponsel yang tampil dengan layar AMOLED 6.4 inci dengan resolusi FHD plus dan telah dilindungi COrning Gorilla Glass 5. Smartphone ini dilengkapi dengan tiga kamera di belakang. Kamera utama beresolusi 108MP dengan sensor Samsung isocell HM6 yang dilengkapi teknologi nano piksel plus.
Dua kamera lainnya di bagian belakang yakni kamera ultra wide 8MP dan kamera makro 2MP. Kamera selfie Realme 9 memiliki resolusi 16MP sangat baik bila digunakan untuk membuat konten baik foto maupun video di bulan Ramadhan.