CIANJUREKSPRES- Wisata Alam Sevillage di Kawasan Cianjur
Heyy gyus ada wisata yang seru nih di kawasan Cianjur yaitu Sevillage tempatnya di Ciloto Puncak Cianjur.
Wisata Alam Sevillage merupakan kawasan wisata berkonsep outdoor di kaki Gunung Gede Pangrango. Objek wisata ini jadi salah satu destinasi favorit di kawasan Puncak, Cianjur. Terdiri dari glamping, wahana selfie seru, dan kafe dengan suasana alam terbuka.
Anda yang suka bermain di alam tapi pengen foto-foto yang seru dan ada spot-spot yang unik untuk berfoto yaitu bermainlah di Sevillage ini.
Baca Juga:Resep dan Cara Membuat Nasi Kuning di Alat Penanak NasiRekomendasi Bedak Untuk Kulit Berjerawat
BACA JUGA: Sertipikat Tanah Berbentuk Elektronik Terbit Bulan Depan
Yang tempatnya berada di ketinggian rata-rata 700-1.800 m di atas permukaan laut dengan suhu udaranya yang rata-rata mencapai 14-20 derajat Celcius.
BACA JUGA: SIM Keliling Cianjur Berikut Jadwalnya
Cocok banget bagi orang yang pengen ngadem dan mendinginan pikiran di Sevillage ini.
Untuk tiket masuk ke Sevillage ini yaitu
Tiket masuk weekday mulai dari Rp 25.000,00;
Tiket masuk weekend mulai dari Rp 30.000,00;
Tiket masuk 3 wahana weekday mulai dari Rp65.000,00;
Tiket masuk 3 wahana weekend mulai dari Rp75.000,00.
Sevillage Ciloto buka setiap hari mulai pukul 09.00-23.00 WIB.
Untuk Wisata Alam Sevillage buka mulai pukul 09.00 hingga 17.00 WIB.
Sementara Kopi Kabut Sevillage buka mulai pukul 10.00 hingga 23.00 WIB.
Anda yang suka nongkrong malam hari bisa banget di Savillage ini karena untuk kopi kabutnya buka sampai malam hari.
Jadi kalau anda lagi gabut atau galau kalian bisa pergi ke Sevillage ini untuk melepas penat. Atau ajak teman-teman kalian untuk nongkrong di Sevillage.