Cara Jualan di Tiktok Shop untuk Pemula, Mudah Banget

cara jualan di tiktok shop untuk pemula
0 Komentar

CIANJUREKSPRES – Cara Jualan di Tiktok Shop untuk Pemula, Mudah Banget. Di 2022 masyarakat dikagetkan dengan peluncuran fitur Tiktok yang akan menjadi saingan dari banyak market place lain.

Tiktok adalah aplikasi yang penggunanya lebih dari 99,1 juta orang, dan menjadi sosial media yang paling banyak digunakan. Nah Cianjur Ekspres kali ini akan membagikan tips atau cara berjualan di Tiktok shop untuk pemula.

Untuk bisa berjualan di Tiktok Shop, anda perlu mempuyai akun yang sudah didaftarkan ke aplikasi seller center TikTok shop.

Baca Juga:Ngeri, Tiga Jenazah Terkubur di ‘Lubang Buaya’Sumedang Disebutkan Jokowi, Ada Apa?

Ada pun langkah langkah agar bisa berjualan di Tiktok Shop
1. Buka situs seller center TikTok shop
2. Pastikan sudah memenuhi syarat dan ketentuan Tiktok Shop
3. Daftarkan ke account shop
4. Ikuti intruksi yang ada di Tiktok shop
5. Mengisi formulir yang ada di situs seller center
6. Mengisi alamat dan kontak yang bisa dihubungi
7. Mengisi informasi produk
8. Isi registrasi dari produk
9. Registrasi pengelolaan bisnis
10. Menuggu verfikasi dan konfirmasi dari TikTok

Untuk syarat dan ketentuan dalam pendaftaran TikTok lebih detail sudah dibahas di artikel ini: link daftar akun tiktok shop

Berikut tips agar produkmu cepat laris dan terjual di Tiktok Shop

1. Membuat katalog
Katalog produk, akan menjadi hal yang pertama dan harus diperhatikan karena hal ini juga menjadi daya tarik pembeli dalam melihat dan membeli produk anda.
Sehingga pastikan katalog dari produk tersebut harus menarik perhatian pembeli.

2. Memberi judul pada produk
Maksimal judul dari produk yang ada di TikTok shop adalah 34 karakter, sehingga harus dipastikan agar produk anda ditulis tidak lebih dari karakter yang sudah disebutkan. Copywriting juga jadi bagian yang harus diperhatikan hal ini bisa menjadi daya tarik pembeli. Pastikan informasi di deskripsi produk tertulis detail tentang produk anda,

3. Link bio
Link bio adalah salah satu hal yang juga bisa di manfaatkan oleh anda, pengisiannya maksimal 80 karakter. Sehingga anda bisa memaksimalkan atau menggambarkan diri anda di fitur bio.
Tautan yang bisa di cantumkan hanya satu tautan sehingga harus dipertimbangkan baik baik link yang akan anda cantumkan.

0 Komentar