Yuk Nostalgia! Ini 5 Film Khas Liburan Natal dan Tahun Baru Sepanjang Masa

Film liburan natal dan tahun baru sepanjang masa (Twitter)
0 Komentar

CIANJUR, CIANJUREKSPRES– Beragam cara bisa dilakukan untuk merayakan liburan natal dan tahun baru, salah satunya ialah menonton film.
Menjelang liburan natal dan tahun baru, stasiun televisi biasanya gencar menayangkan film bertemakan natal atau liburan.

Meskipun tidak merayakan natal, namun rupanya film-film tersebut mampu menghibur dan mengisi waktu liburan.
Melalui artikel ini, Cianjur Ekspres akan mengajak anda bernostalgia dengan film-film khas liburan natal dan tahun baru.

Penasaran apa saja filmnya?

1. Home Alone (1990)

Home Alone menjadi salah satu film natal sepanjang masa. Memiliki genre family comedy, film ini pasti akan tayang di stasiun tv.

Baca Juga:20 Ucapan Selamat Tahun Baru 2023, Penuh Harapan dan MotivasiBiaya Perpanjangan STNK Mobil dan Motor 2022, Cek Rinciannya Disini!

Film ini berkisah tentang seorang anak bernama Kevin McCallister (diperankan oleh Macaulay Culkin) yang gak sengaja ketinggalan sendirian di rumah sementara seluruh anggota keluarganya pergi berlibur.
Kevin harus tinggal di rumah dan menghadapi 2 orang perampok yang berencana menggasak isi rumahnya. Tapi tenang, berkat kecerdikan dan keusilan Kevin, kedua perampok akhirnya berhasil dikalahkan.

2. The Polar Express (2004)

Nah kalau film yang satu ini bercerita tentang seorang anak laki-laki yang tak percaya dengan adanya Santa Claus. Pada suatu hari, ia tiba-tiba terjebak dalam sebuah kereta bernama Polar Express yang menuju ke Kutub Utara.

Ia pun bertemu dengan Santa Claus dan membangun persahabatan dengan penumpang kereta yang lainnya.

3. Elf

Film Elf menjadi salah satu film natal terbaik sepanjang sejarah yang menceritakan kehidupan seorang peri bernama Buddy.
Buddy dibesarkan di Kutub Utara oleh Santa. Hingga akhirnya Buddy bersama dengan para peri lainnya melakukan perjalanan untuk bertemu dengan ayah kandungnya di New York, Amerika.

4. Jingle All the Way

Arnold (Arnold Schwarzenegger) merupakan seorang ayah yang sangat sibuk sehingga dibenci anak-anaknya karena tak punya banyak waktu untuk mereka.
Akan tetapi, Arnold mencari cara agar membuat anak-anaknya tidak membencinya lagi dengan cara mencarikan mereka kado yang spesial.

0 Komentar