Open Recruitment Bacaleg, PKB Targetkan 10 Kursi di DPRD Cianjur

Open Recruitment Bacaleg, PKB Targetkan 10 Kursi di DPRD Cianjur
Suasana grand launching open recruitmen bacaleg PKB Cianjur beberapa waktu lalu.(istimewa)
0 Komentar

Cianjurekspres.net – Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Cianjur, menargetkan meraih 10 kursi DPRD Kabupaten Cianjur pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang.

Partai besutan Abdul Muhaimin Iskandar itu pun bahkan sudah membuka open recruitment bakal calon anggota legislatif (bacaleg) beberapa waktu lalu.

“Target 10 kursi di DPRD Cianjur dan itu realistis,” ujar Sekretaris DPC PKB Cianjur, Aziz Muslim, Kamis (1/6/2022).

Baca Juga:Transformasi Digital Tidak Bisa Ditawar: Digitalisasi Dalam Kerangka ESG Dukung Bisnis Mikro BRI Tumbuh dan SustainBupati Dorong PMI Cianjur Buat Aplikasi untuk Mempermudah Donor Darah

Pasalnya, jelas Aziz, PKB Cianjur sudah memiliki modal lima kursi di DPRD Cianjur saat ini yang tersebar di lima daerah pemilihan (dapil).

“Kita memang launching open recruitment (bacaleg, red), sengaja bahwa kita ingin menyeleksi caleg-caleg yang sudah mendaftar ke PKB, karena kita hampir di setiap dapil caleg kita itu sudah hampir penuh peminatnya,” ungkapnya.

“Dan alhamdulillah, keterwakilan 30 persen bacaleg dari perempuan sudah terpenuhi, bahkan ada beberapa dapil hampir melampaui sekitar 40 persen caleg perempuan,” sambung Aziz.

Lebih lanjut Aziz mengungkapkan, PKB Cianjur sebenarnya sudah jauh-jauh hari membuka pendaftaran bacaleg sekitar Januari dan Februari 2022. Namun pihaknya masih membuka bagi siapapun yang mau gabung di PKB, karena nanti akan diseleksi juga.

“Masih terbuka bagi teman-teman yang mau bergabung di PKB,” ucapnya.

Aziz berharap, para bacaleg PKB yang nantinya terpilih menjadi anggota legislatif harus mematuhi daulah partai dan selalu menitipkan ke caleg harus memperhatikan para ulama di daerah masing-masing serta mempunyai tugas besar berkhidmat kepada Nahdlatul Ulama (NU).

“Karena kita Partai PKB nota bene dilahirkan oleh para ulama, sehingga harus memperhatikan para ulama khususnya di daerah masing-masing dan umumnya kita punya tugas besar berkhidmat kepada NU,” tandasnya.(hyt)

0 Komentar