Cianjurekspres.net – Perumdam Tirta Mukti Cianjur, membagikan ratusan takjil kepada pengguna kendaraan roda dua dan warga di angkutan umum yang melintas di Jalan Siliwangi tepatnya di depan Kantor Perumdam Tirta Mukti Cabang Cianjur, Senin (11/4/2022).
Kepala Bagian Hubungan Langganan Perumdam Tirta Mukti Cianjur, Neti Wilianti, mengatakan, pembagian takjil merupakan agenda rutin yang dilakukan Perumdam setiap Ramadan dari minggu pertama hingga terakhir puasa.
” Tujuannya sebagai bentuk rasa syukur kita kepada Allah SWT, dengan berbagi kebaikan berupa pembagian makanan untuk berbuka ini,” katanya.
Baca Juga:Layani Kebutuhan Libur Lebaran,BRI Siapkan Uang Tunai Rp 46,85 TriliunDisukai Publik, Ridwan Kamil Nilai Kinerjanya Diapresiasi
Neti mengungkapkan, takjil yang dibagikan berupa air mineral, kurma dan lainnya. Menurutnya, pembagian takjil setiap hari dilakukan hanya di depan Kantor Perumdam Tirta Mukti Cabang Cianjur.
“InsyaAllah ini bermanfaat bagi warga yang tidak bisa buka puasa di rumah, khususnya para supir angkot,” tandasnya.(hyt)