Baliho Airlangga Hartarto Bermunculan, Ini Kata Kornas Sahabat Airlangga

Baliho Airlangga Hartarto Bermunculan, Ini Kata Kornas Sahabat Airlangga
0 Komentar

Cianjurekspres.net – Baliho bergambar Airlangga Hartarto mulai bermunculan di Kabupaten Cianjur.

Pantauan cianjurekspres.net, Senin (8/2/2021), baliho bertuliskan ‘Kerja Untuk Indonesia Airlangga Hartarto 2021’ terpasang di sejumlah titik. Diantaranya, Jembatan Penyebrangan Orang Ciranjang, Jalan Raya Bandung-Cianjur di Haurwangi dan Sukaluyu.

Menanggapi kemunculan baliho-baliho tersebut, Koordinator Nasional (Kornas) Sahabat Airlangga, Deden Nasihin, mengatakan, sebagai bentuk proses silaturahmi antara Airlangga dengan masyarakat.

Baca Juga:Peluang Indonesia Raih Medali Emas Ada di Greysia Polii/Apriyani RahayuSejumlah Warung Dibongkar, Abrasi Kikis Pantai Apra Sindangbarang Cianjur

“Paling tidak dengan adanya spanduk, baliho. Pak Airlangga memperkenalkan diri kepada masyarakat agar masyarakat di Indonesia umumnya dan khususnya di Cianjur mengenal Pak Airlangga,” ujar Deden di Gedung DPRD Cianjur, Senin (2/8/2021).

Apakah kemunculan baliho Airlangga, menegaskan Ketua Umum Partai Golkar tersebut akan maju di Pilpres 2024. “InsyaAllah, kemungkinannya seperti itu, karena memang berencana untuk kami calonkan menjadi Calon Presiden 2024,” ujarnya.

Sebagai Kornas Sahabat Airlangga, Deden menegaskan, pihaknya berusaha untuk mensosialisasikan Airlangga di setiap pelosok negeri.

“Karena kadang-kadang orang tidak tahu dan tidak kenal Pak Airlangga. Kami dari Kornas mensosialisasikan Pak Airlangga ke seluruh pelosok-pelosok Indonesia,” tandasnya.(hyt)

0 Komentar