Warga Rancabali Cianjur Dihebohkan Penemuan Bayi di Tepi Sungai Cikukulu

Warga Rancabali Cianjur Dihebohkan Penemuan Bayi di Tepi Sungai Cikukulu
0 Komentar

Cianjurekspres.net – Warga Perumahan BTN Rancabali, Kelurahan Muka, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur, Minggu (18/4/2021) dinihari dihebohkan dengan penemuan bayi di tepi Sungai Cikukulu.

Saat ditemukan, bayi tersebut masih dalam keadaan hidup terbungkus kain batik berwarna coklat.

Kapolsek Cianjur Kota, Kompol Ahmad Supriatna menjelaskan, bayi tersebut ditemukan sekitar pukul 03.30 WIB oleh salah seorang warga yang mendengar suara tangisan di dekat sungai.

Baca Juga:Lima Pejabat Daftar Calon Sekda Cianjur, Pengamat Politik: Pastikan Paham Visi Misi dan Program Kerja Bupati-WabupPelatih Persib Soroti Kualitas Permainan Tim

“Bayi ditemukan oleh Dikdik beserta istrinya di samping sungai Cikukulu yang tepat berada di samping rumahnya,” kata dia, Minggu (18/4/2021).

Dia mengungkapkan, awalnya saksi mengira suara tangisan tersebut berasal dari kucing. Namun setelah ditelusuri ternyata dari bayi. Saksi bersama istrinya pun langsung memberitahukan kejadian itu kepada RW serta warga lainnya.

Bayi yang diketahui berjenis kelamin perempuan tersebut langsung dibawa warga ke bidan setempat untuk diperiksa keadaannya.

“Bayi itu langsung dibawa ke bidan oleh warga. Kata bidan bayi itu baru lahir karena di kulit bayi masih ada lemak kandungan. Tapi kondisi bayi dalam keadaan sehat,” ungkapnya.

Saat ini polisi masih menyelidiki siapa orang yang tega membuang bayi malang tersebut. “Untuk sementara bayi disimpan di bidan. Kita masih menyelidki siapa orang yang membuang bayi itu,” pungkasnya.(mg1/hyt)

0 Komentar