Cianjurekspres.net – Pemerintah Kabupaten Cianjur masih belum melaksanakan open bidding untuk mengisi jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) definitif. Pasalnya, sampai saat ini surat rekomendasi dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) belum turun.
“Open Bidding Sekda masih menunggu rekomendasi dari Kemendagri dan juga Komisi ASN,” ujar Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kabupaten Cianjur, Budi Rahayu Toyib kepada cianjurekspres.net, Senin (8/3/2021).
Budi mengungkapkan, pihaknya sudah mengirimkan surat ke Kemendagri. Jika nanti sudah ada surat rekomendasi, pendaftaran open bidding pasti akan dibuka karena Tim Panitia Seleksi (Pansel) sudah disiapkan.
Baca Juga:Donasikan Karya untuk AlamPuluhan Pegawai DPPKBP3A Cianjur Divaksinasi Covid-19
“Suratnya sudah naik ke kementerian, kalau sudah ada rekomendasi InsyaAllah kita akan buka karena tim panselnya juga sudah kita siapkan. Tinggal menunggu rekomendasi,” tandasnya.
Tim Pansel Open Bidding Sekda Cianjur, jelas Budi, berisikan akademisi dari perguruan tinggi seperti Universitas Suryakancana (Unsur) Cianjur, Universitas Padjadjaran (Unpad) dan Universitas Pasundan (Unpas) serta satu lagi Kepala BKD Provinsi Jawa Barat.(hyt)