Bantuan Paket Sembako Tahap II Pemkab Cianjur Segera Didistribusikan, Ini Jumlahnya!

Bantuan Paket Sembako Tahap II Pemkab Cianjur Segera Didistribusikan, Ini Jumlahnya!
0 Komentar

Cianjurekspres.net – Bantuan sosial tahap II (dua) dari Pemerintah Kabupaten Cianjur sebanyak 102.119 paket sembako akan segera didistribusikan.

Isi paket sembako yang akan didistribusikan berupa beras 5 kg, minyak goreng 1 liter, mie instan 10 bungkus, terigu 1 kg dan Sarden 5 kaleng.

Sebelumnya pada tahap I (pertama) di Bulan Maret 2020 sudah disalurkan 6.500 paket sembako.

Baca Juga:Pasien Sembuh Sudah Dua Kali Lipat yang MeninggalSatu Lagi Kasus Positif Covid-19 di Cianjur

” Kita sama-sama sudah mendata warga di masing kecamatan yang belum menerima bantuan dari manapun. Itu yang menjadi target kita,”  ujar  Plt Bupati Cianjur Herman Suherman kepada para camat melalui video conference seraya berpesan agar bantuan bisa tepat sasaran.

“Tolong di cek sampai ke desa dan RT/RW, jangan sampai ada masyarakat Cianjur yang tidak bisa makan,” imbuhnya.

Menurut Herman, pendataan dan pemantauan menjadi sangat penting agar bantuan tidak bertumpuk dengan program bantuan lain, sementara masih banyak masyarakat lain yang butuh, namun belum mendapatkan bantuan.

” Tidak boleh dobel, jangan sampai overlapping dengan bantuan lain, ” katanya.

Khusus pendistribusiannya, Herman meminta camat berkoordinasi dengan Kapolsek dan Danramil untuk membantu kelancaran dan keamanan proses distribusi.

” Tolong jangan sampai menimbulkan kerumunan, antarkan saja ke rumah-rumah, dan tetap lakukan sesuai protokol kesehatan,” pungkasnya.(rls/*)

0 Komentar