CIANJUR – Ribuan Anggota Ngerayap Community Indonesia (NCI) tumpah ruah di Lapang Komplek Vila Puncak resort, Kabupaten Cianjur, Minggu (29/12/2019).
Sekretaris Umum NCI Robby Utama SP mengatakan, kegiatan ini dalam rangka memperingati hari jadi NCI ke 20. Sekaligus bertepatan dengan menjelangnya akhir tahun 2019, acara pun digabungkan dengan kegiatan Gathering.
“Tujuannya untuk mempererat silaturahmi, sesama anggota di setiap masing-masing Korwil yang tersebar di semua wilayah di Indonesia,” kata Robby.
Dikatakannya, anggota NCI yang hadir kurang lebih 2000 orang. Mereka tersebar di Tasik, Bandung, Priangan, Depok, Bekasi, Jakarta, Garut, Sulawesi dan Kabupaten Cianjur.
“Alhamdulillah, antusias anggota sangat luar biasa. Tentunya ini menjadi suatu kebanggaan bagi kami Pengurus NCI, dan yang terpenting adalah silaturahmi sesama anggota tetap terjaga,” ujarnya.
Baca Juga: Ngerayap Comunity Berikan Bantuan Sarana Pendidikan
Muhammad Arifin Akbar (29) anggota NCI Korwil Depok berharap kegiatan ini dapat lebih menanamkan rasa solidaritas antar sesama anggota NCI dan juga Komunitas motor lainnya. Menurutnya tak sedikit pandangan masyarakat awam, bahwa komunitas ini identik dengan hal – hal yang negatif.
“Kalau di Ngerayap Community ini, bisa kita buktikan. Karena sedikit pun tidak ada unsur ke hal-hal yang negatif, justru lebih ke hal yang positif seperti sosialnya,” terangnya.
Hal serupa juga diutarakan Iin Parlina (29) Anggota NCI Korwil Ciranjang. Dirinya berharap kegiatan Gathering tersebut bisa dilakukan lebih sering lagi dan tak lupa dengan mengedepankan sosialnya.
“Saya ucapkan banyak terimakasih kepada Ketua Umum NCI bapak H Aris Mulkan, semoga panjang umur dan selalu diberikan kesehatan. Bersama NCI kami selalu rutin mengikuti pengajian bersama dan kami pun mengharapkan kedepan tingkat sosialnya lebih gebyar lagi,” katanya.
Baca Juga: Ceramah di Cianjur, Ustad Evie Effendi Jadi Anggota Kehormatan Ngerayap Community
Sementara itu Ketua Umum Ngerayap Community Indonesia H Aris Mulkan mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama anggota NCI yang ada diseluruh wilayah.
Sesuai tema yang diusung ‘Kebersamaan di Penghujung Tahun 2019 dengan Penuh Keharmonisan”, Aris mengajak semua anggotanya agar selalu menjaga ketertiban dalam berlalulintas dan menghargai satu sama lain.