CIANJUR – Anggota DPRD Jawa Barat, M. Tandiontong mengimbau seluruh elit politik di Cianjur tidak hanya fokus kepada pemenangan calon kepala daerah saja. Namun, bagaimana cara memiliki pemimpin yang bisa memajukan Cianjur ke arah yang lebih baik.
“Perlu diketahui, bahwa sampai dengan hari ini IPM (Indeks Pembangunan Manusia) kita masih terbelakang,” katanya, Rabu (25/12/2019).
Selaku wakil rakyat dari Cianjur yang duduk di DPRD Jawa Barat. Tandiontong terus berupaya merealisasikan janji politiknya di Pileg lalu.
Baca Juga: Diah Pitaloka: Calon Bupati dari PDIP Harus Memahami Permasalahan Rakyat
“Dua hal yang ingin saya perhatikan dan mendorong ke Pemerintah Provinsi maupun Kabupaten Cianjur, agar segera menyusun ulang langkah-langkah tentang pendidikan dan kesehatan,” tandasnya.
Terkait Pilkada 2020, Politisi PDI Perjuangan ini menegaskan jika Plt Bupati Cianjur Herman Suherman masih menonjol dari para bakal calon yang mendaftar ke DPC PDI Perjuangan.
“Kalau saya hanya satu hal ketika melihat proses Pilkada di Kabupaten Cianjur ini, dan yang pasti saya ingin punya pemimpin yang benar-benar dekat dengan rakyatnya,” ujar Tandiontong.(yis/hyt)