CIANJUR – Alasan Sekretaris DPD Partai Demokrat Jawa Barat, Wawan Setiawan (WS) mencalonkan Bupati Cianjur di Pilkada 2020 sangat sederhana. Dirinya ingin melihat masyarakat Cianjur senang dan sejahtera.
“Nanti bagaimana menuju itu, akan saya tuangkan di visi misi. Visi saya mewujudkan Cianjur Maju dan Sejahtera . Masyarakat harus mendapatkan kesenangan yang dituangkan dalam RPJMD lima tahunan,” kata Wawan kepada cianjurekspres.net, Minggu (15/12/2019).
Contohnya, ungkap Kang WS sapaan akrabnya, warga yang tidak menjadi peserta dalam Program Keluarga Harapan (PKH), Kartu Indonesia Sehat (KIS) dan tidak mendapat bantuan pangan non tunai akan di tangani oleh APBD Cianjur.
Begitu juga untuk meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM), Wawan akan menelusuri usia sekolah namun tidak bisa sekolah. Setelah memiliki data akan disekolahkan yang dibiayai oleh APBD.
Baca Juga: Wawan Setiawan: Saya Sudah Dapat Restu Pak SBY
“Bagi usia kerja tapi belum bekerja, akan saya kumpulkan dan di data untuk bisa mendapatkan pekerjaan atau mengikuti program wirausaha,” katanya.
Wawan mengaku secara prinsip dan teknis sudah siap mencalonkan diri sebagai Bupati Kabupaten Cianjur. Bahkan dirinya menyatakan sudah mendapat restu langsung dari Ketua Umum Partai Demokrat Susislo Bambang Yudhoyono.
“Struktural partai alhamdulillah solid, dari DPC dan DPD mendukung penuh. Tapi nanti ada mekanismenya, DPC akan membuka penjaringan dan mengumpulkan para bakal calon. Hasilnya diserahkan ke DPD untuk diverifikasi yang kemudian diserahkan ke DPP untuk mendapat rekomendasi,” ujarnya.
Ditegaskan Wawan, hasil rapat pleno DPD Partai Demokrat Jawa Barat sudah jelas mengusulkan dirinya sebagai Bakal Calon Bupati Cianjur.(hyt)