Polres Cianjur Tingkatkan Pengamanan Pasca Bom Bunuh Diri Medan

Polres Cianjur Tingkatkan Pengamanan Pasca Bom Bunuh Diri Medan
0 Komentar

CIANJUR – Polres Cianjur meningkatkan pengamanan pasca terjadinya bom bunuh diri di Mapolres Medan, Sumatera Utara, Rabu (13/11/2019).

“Iya, kami tingkatkan pengamanan di Mapolres, ” ujar Kapolres Cianjur, AKBP Juang Andi Priyanto saat dihubungi melalui telepon seluler.

Menurutnya, peningkatan pengamanan tersebut dilakukan untuk mencegah kejadian serupa. Terlebih Kabupaten Cianjur kerap kali dijadikan tempat persembunyian pelaku teror, hal itu ditunjukan dengan penangkapan pelaku jaringan terorisme di Tatar Santri tersebut.

Baca Juga:Wagub Jabar Prihatin Ledakan Bom di MedanDensus 88 Olah TKP Ledakan Bom Bunuh Diri di Polrestabes Medan

Kapolres menambahkan, selain fokus di Mapolres, pihaknya juga akan melakukan patroli gabungan. “Patroli gabungan ditingkatkan, tidak hanya dari Polres tadi juga dari melibatkan Kodim dan Satpol PP,” kata dia.

Perlu diketahui, sebuah ledakan terjadi di Mapolres Medan di Jalan MH Sa’id Medan, Rabu (13/11) pagi sekitar pikul 08.45 Wib. Ledakan yang diduga berasal dari bom bunuh

Bom bunuh diri diduga dilakukan dua orang yang menggunakan jaket ojek online. Mereka diduga meledakkan diri di dekat kantin Polrestabes Medan.(bay/hyt)

0 Komentar