Peringati Hari Santri, PKB akan Gelar Silaturahmi Ajengan se Cianjur

Peringati Hari Santri, PKB akan Gelar Silaturahmi Ajengan se Cianjur
0 Komentar

CIANJUR – Serangkaian kegiatan akan dilakukan Partai Kebangkitan Bangsa Kabupaten Cianjur menyambut Hari Santai Nasional (HSN) 22 Oktober 2019.
Kegiatan yang digelar hingga 26 Oktober 2019 itu diawali dengan upacara hari santri di Ponpes Al- Ittihad, dimana pesertanya mengenakan sarung menjadi ciri khas santri.
“Selain itu, juga ada kegiatan perlombaan Musabaqoh Kitab Kuning (MKK) untuk para santri dan Silaturahmi Ajengan Se- Kabupaten Cianjur,” ungkap Ketua Penyelenggara Kegiatan HSN, Dede Badri dalam pernyataan tertulisnya, Jumat (11/10/2019).
Ia mengatakan, kegiatan tersebut rutin setiap tahun dilaksanakan Partai Kebangkitan Bangsa.
Ketua DPC PKB Cianjur, Lepi Ali Firmansyah mengatakan, HSN pada tanggal 22 Oktober itu bertepatan dengan seruan Resolusi Jihad yang dikumandangkan KH. Hasyim Asy’ari.
“Sehingga menambah nilai sejarah perjuangan kaum santri dalam mempertahankan kemerdekaan,” katanya.
Dikatakannya, PKB yang merupakan inisiator terlahirnya Undang-Undang Pesantren dan Pendidikan keagamaan itu diharapkan mampu menjadi payung hukum serta mendorong kemajuan pondok pesantren yang menjadi basis dukungan partai yang terlahir dari rahim Nahdlatul Ulama. (hyt)

0 Komentar