CIANJUR – Sedikitnya 800 peserta ikuti ruqyah sassal bersama tim Jam’iyyah Ruqyah Aswaja Perwakilan Cabang (PC) Cianjur dan Provinsi Jawa Barat (JRA) yang dilaksanakan di pondok pesantren (Pontren) Al-Ittihad, Cianjur, kemarin (15/9).
Ketua Panitia ruqyah massal, sekaligus wakil JRA Cianjur, Ust. Nadir Muharam Abdurahman mengatakan, dalam pelaksanaan ruqyah massal tersebut diikuti oleh 800 peserta yang terdiri dari santri, orangtua siswa dan lainnya.
“Untuk medis mengobati asam lambung, maag, insomnia, vertigo, stroke ringan, Ispa, asthma, ginjal, paru-paru, jantung, dada sesak, sesak nafas, kecanduan narkoba, kenakalan remaja, dan ainnya,” kata dia kepada Cianjur Ekspres, kemarin (15/9).
Sementara untuk non medis mengobati sering emosi, pundak terasa berat, sering terasa pusing, sering mimpi buruk, sering lupa rakaat shalat, sering kesurupan, memutuskan perjanjian dengan jin, gangguan jin, pengaruh sihir dan guna-guna, dan lainnya.
“Harapannya semoga para pasien yang mengikuti ruqyah massal ini diberikan kesehatan jasmani dan rohani,” katanya.
Dalam kegiatan tersebut, juga dihadiri oleh Pembina JRA Indonesia, Gus Ama, Ketua JRA PW Jabar Gus Luthfi, Pembina JRA PC Cianjur Aang Ze, Ketua JRA PC Cianjur Aang Deden, Sekjen JRA PC Cianjur Ustd Jernal, dan Wakil Ketua JRA PC Cianjur Ustd Nadir. (job3/sri)