CIANJUR – Mahasiswa Fakultas Hukum (FH) mewakili Universitas Suryakancana (Unsur) dalam Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia LLDIKTI Wilayah 4 Jabar dan Banten 2019, berhasil meraih peringkat 6 dari 54 Perguruan Tinggi Negeri/Swasta.
Christopher Putra dan Puspa yang merupakan mahasiswa semester 6 FH, merupakan delegasi yang di pilih dari Unsur oleh Wakil Rektor III Dr Anita Kamilah dengan didampingi dosen pembimbing Tanti sebagai juri institusi.
Lomba debat tersebut di hadiri 54 Universitas di lingkungan Dikti wilayah 4. Dengan sistem perlombaan Asian Parliementary pada hari ke 2 terdapat 4 kali pertandingan, dan berada di urutan 16 besar berdasarkan ranking untuk perdelapan final Unsur mendapat peringkat 6 dari 54 Universitas. (adv/job3/sri)