Antisipasi Gangguan, 10 Laptop Cadangan Disiapkan

0 Komentar

CIANJUR – Sebanyak 361 siswa kelas IX SMPN 2 Cianjur ikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) hari terakhir tanpa kendala, kemarin (24/4). Hal itu tidak terlepas dari proses pemantapan yang sebelumnya telah dilakukan dalam mengoprasionalkan peralatan komputer untuk UNBK.
Wakil Kepala Sekolah (Wakasek) Bidang Kesiswaan SMPN 2 Cianjur, Dadang Sukandi mengatakan, pelaksanaan UNBK dari mulai hari pertama pelaksanaan hingga hari terakhir berjalan dengan sangat baik dan kondusif. Para siswa sudah tidak gugup lagi ketika berhadapan dengan komputer, karena pada pelaksanaan tryout (TO) sebelumnya berbasis online.
“Alhamdulillah pelaksanaan UNBK di sekolah kami berjalan lancar, walalupun pelaksanaan SMP di kabupaten lain ada kendala, karena kalau di kabupaten lain kendalanya sampai 45 menit, tetapi di sekolah kami alhamdulillah tidak ada kendala,” kata dia kepada Cianjur Ekspres, Rabu (24/4).
Dadang melanjutkan, berbagai persiapan untuk mengantisipasi adanya kendala ketika pelaksanaan, pihaknya telah menyiapkan sebanyak 10 unit komputer cadangan di setiap lab. Pelaksanaan UNBK di SMPN 2 Cianjur di bagi ke dalam 3 sesi, dan lima ruang lab komputer. Di sesi pertama diisi oleh sebanyak 121 siswa, sementara untuk sesi dua dan tiga diisi oleh masing-masing sebanyak 120 siswa.
“Siswa yang tidak hadir hanya satu orang, alasannya sakit dan sudah konfirmasi. Nanti pada tanggal 29 akan mengikuti UNBK susulan,” ungkapnya.
Sebelumnya, untuk memaksimalkan jumlah komputer yang ada di sekolah, pihak sekolah meminjam laptop kepada siswa sebanyak 20 unit. Serta diharapkan para siswa yang mengikuti UNBK bisa mendapatkan nilai yang memuaskan.
“Untuk pelaksanaanya karena di kami sudah terbiasa TO online, dan ke depannya bisa lebih meningkat terutama dari segi kekurangan laptop kami meminjam ke siswa sebanyak 20 buah. Kami harap kalau ada dari pemerintah,” pungkasnya (job3/sri).

0 Komentar