CIANJUR – Ratusan perwakilan Forum Kyai Palemburan, Asosiasi ARWT, dan Forum Posyandu Cianjur mendeklarasikan dukungannya terhadap Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 01, Joko Widodo (Jokowi) dan Maruf Amin di halaman salah satu pondok pesantren, Kamis (7/3).
Ketua Forum Kyai Palemburan Cianjur, Ustad Deni mengatakan, dukungan tersebut diberikan setelah melakukan pertimbangan sebelumnya. Dalam periode pertama, kepemimpinan Jokowi cukup memberikan perhatian terhadap pondok pesantren.
“Apalagi sekarang dirangkul juga tokoh ulama, yakni Kyai Maruf Amin. Ini jadi harapan besar bagi pondok pesantren untuk lebih diperhatikan,” kata dia kepada wartawan usai deklarasi.
Menurutnya, setelah deklarasi, pihaknya akan melanjutkan konsolidasi dengan seluruh anggota Forum Kyai Palemburan, serta dari pihak lain yang juga mendeklrasikan diri mendukung Jokowi-maruf Amin.
Dia mengaku tidak menargetkan berapa besar angka atau persentasi perolehan suara, namun pihaknya memastikan pasangan nomor urut satu tersebut berhasil menang di Cianjur. “Kalau sebelumnya Jokowi belum bisa unggul di Cianjur, kami targetkan di pemilihan presiden kali ini bisa menang suara,” kata dia.
Senada, Ketua ARWT Kabupaten Cianjur, Gunawan dan Perwakilan Forum Posyandu Cianjur, Netty juga mengaku bakal memberikan dukungan dengan melibatkan ribuan kader di bawahnya. Mereka berharap ada perhatian lebih yang diberikan Jokowi di periode berikutnya untuk Posyandu dan RTRW.(bay/sri)