KPU Belum Terima Formulir C hingga C5

KPU Belum Terima Formulir C hingga C5
DIKAWAL: Pendistribusian surat suara Pilgub Jabar 2018 ke seluruh wilayah di Kabupaten Cianjur dikawal ketat pihak kepolisian. (IKBAL SELAMET/CIANJUR EKSPRES)
0 Komentar

 
CIANJUR, cianjurekspres.net – KPU Kabupaten Cianjur mulai mendistribusikan surat suara pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2018, kemarin (24/6). Tetapi, surat suara belum akan dikirimkan ke setiap KPPS, melainkan sebatas sampai PPK atau tingkat kecamatan, mengingat formulir C sampai C5 masih belum diterima.
Komisioner Divisi Logistik KPU Kabupaten Cianjur, Baban Mahendra, mengatakan, pendistribusian dilakukan dari titik pengemasan surat suara ke sampul suara, yakni di Gelandang Gelo ra Muda (GGM). Di hari pertama, syarat suara untuk wilayah Cianjur Selatan pun dikirimkan, dengan target bisa sampai paling lambat Minggu malam.
“Hari ini kami kirimkan surat suara ke 16 kecamatan di wilayah Cianjur selatan. Kami yakin sehari ini bisa tuntas untuk selatan, mengingat sore hari saja tinggal dua kecamatan yang menunggu untuk dikirim. Sementara itu untuk wilayah perkotaan dan Cianjur utara, rencananya akan dikirim besok (Senin, red), ” ujar dia kepada wartawan, di sela kegiatan distribusi, Minggu (24/6).
Menurutnya, pengiriman dilakukan dengan menggunakan truk, setiap kecamatan dikirim dengan satu truk. Anggota kepolisian pun mengawal pengiriman surat suara agar sampai tujuan dengan aman, tanpa terjadi hal yang tidak diinginkan.
“Iya, satu truk mengirimkan surat suara ke satu kecamatan. Dari sisi keamanan sudah koordinasi dengan polres, setiap kendaraan distribusi dikawal oleh anggota Polres Cianjur, ” kata dia.
Baban mengungkapkan, hari pengiriman surat suara terlambat dari target yang sudah dibuat, yakni pada lima hari sebelum pelaksanaan pencoblosan. Hal itu dikarenakan sampul surat suara yang baru datang pada Sabtu (23/6) sore, sehingga baru pada Minggu pagi, surat suara dipindahkan dari plastik khusus dari KPU Kabupaten Cianjur ke sampul suara yang disediakan KPU Jabar. (bay/red)

0 Komentar