Ipan, Korban Truk Tangki BBM Pertamina yang Terbakar Dikabarkan Meninggal Dunia

Informasi yang diterima keluarga almarhum dinyatakan meninggal dunia sekitar pukul 03.00 WIB,\" katanya pada wa
Suasana rumah duka Rivan Agustina di Kampung Pamoyanan RT 03/RW 10, Kelurahan Pamoyanan, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur, Selasa, 4 November 2025. (Foto: Fauzi Noviandi/Cianjur Ekspres)
0 Komentar

CIANJUR, Cianjur.jabarekspres.com – Rivan Agustina (23) alias Ipan korban kebakaran akibat truk pengangkut Bahan Bakar Minyak (BBM) terguling di Jalan Perintis Kemerdekaraan, Kecamatan Cilaku, Kabupaten Cianjur, dikabarkan meninggal dunia.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Cianjur Ekspres, Ipan dinyatakan meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP), Jakarta pada Selasa, 4 November 2025 pada sekitar pukul 03.00 WIB.

Saat ini, jenazah Ipan akan dibawa ke rumah duka di Kampung Pamoyanan RT 03/RW 10, Kelurahan Pamoyanan, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur.

Baca Juga:Korban Kebakaran Truk Tangki BBM Pertamina di Cianjur Alami Luka Bakar 100 PersenDLH Cianjur Menjamin Tak Akan Ada Banjir Saat Musim Hujan

Ketua RT 03/RW 10, Ayi Rohman, membenarkan seorang warganya yang menjadi korban kebakaran truk BBM Pertamina meninggal dunia saat menjalani perawatan di RSPP.

“Informasi yang diterima keluarga almarhum dinyatakan meninggal dunia sekitar pukul 03.00 WIB,” katanya pada wartawan di rumah duka.

Menurutnya, jenazah Ipan dibawa ke rumah duka dari RSPP, Jakarta sekitar pukul 10.00 WIB.

“Informasi terakhir, jenazahnya sudah dalam perjalanan ke rumah duka. Saat ini warga dan keluarga tengah mempersiapkan kedatangan jenazah Rivan,” kata dia.

Sebelumnya diberitakan, Ipan (23) korban kebakaran akibat truk tangki Bahan Bakar Minyak (BBM) terguling di Jalan Perintis Kemerdekaraan, Kecamatan Cilaku, Kabupaten Cianjur dirujuk ke RSPP Jakarta.

Korban warga Kelurahan Pamoyanan, Kecamatan Cianjur tersebut terpaksa di rujuk ke RSPP, akibat mengalami luka bakar mencapai 100 persen.

Humas RSUD Sayang Cianjur Raya Sandi mengatakan, pihaknya menerima dua orang korban kebakaran, dan satu diantaranya mengalami luka bakar 100 persen.

Baca Juga:Minibus Terjun ke Jurang di Cijati, Pengemudi Selamat Setelah Melompat

“Kedua korban kebakaran akibat kecelakaan truk tangki BBM tersebut yaitu, I sopir truk, dan R (23) pemotor asal Kelurahan Pamoyana, Kecamatan Cianjur,” katanya. (mg2)

0 Komentar