CIANJUR, Cianjur.jabarekspres.com – Momen tahun ajaran baru 2025/2026 membawa angin segar bagi para pedagang perlengkapan sekolah di Cianjur. Omzet mereka meroket hingga dua sampai tiga kali lipat dibanding hari-hari biasa.
Pemilik Toko Seragam Saluyu 2 di Jalan Siti Jenab, Andi Sinardi (47) mengungkapkan, lonjakan penjualan terjadi sejak pertengahan Juni 2025. Seragam sekolah menjadi produk paling diburu pembeli.
“Alhamdulillah omzet meningkat hampir tiga kali lipat. Kalau hari biasa hanya Rp10 juta, sekarang bisa tembus Rp30 juta per hari,” ujar Andi, saat diwawancarai oleh Cianjur Ekspres, pada Senin 7 Juli 2025.
Baca Juga:Wagub Serahkan 28 Ton Benih Padi untuk 1.138 Hektare Lahan di DemakGubernur Beberkan Alasan Mengapa Jateng Menarik untuk Menjadi Tempat Berinvestasi
Dia melanjutkan, seragam SD, SMP, hingga SMA mendominasi permintaan. Bahkan, stok di tokonya mulai menipis karena serbuan konsumen menjelang masuk sekolah yang dijadwalkan mulai 14 Juli 2025 mendatang.
“Memang mulai ramai sejak pertengahan Juni. Sekarang stok banyak yang habis, tapi saya sudah siapkan cadangan khusus momen ini,” tambahnya.
Menurutnya, perlengkapan sekolah lain seperti sepatu, tas, dasi, dan topi juga ikut laris, meski tak setinggi penjualan seragam.
“Perlengkapan lain tetap dibeli, meski tidak sebanyak seragam. Stoknya masih aman,” katanya.
Hal senada disampaikan pemilik Toko Seragam Anugerah Goli, (58). Dia juga merasakan dampak positif dari tingginya kebutuhan masyarakat akan seragam dan peralatan sekolah.
“Alhamdulillah ramai, omzet naik dua kali lipat. Meskipun tidak sebesar toko-toko besar, tapi ini jadi momen penting bagi kami,” kata Goli.
Dia menambahkan, peningkatan penjualan seperti ini biasanya hanya berlangsung selama minggu pertama jelang tahun ajaran baru.
Baca Juga:DLH Cianjur Akan Memanggil dan Memeriksa Pengelola Sampah Pasar SukanagaraBUMDes jadi Dalang Pembuangan Sampah di Pasar Sukanagara
“Semoga tahun ini bisa lebih baik dari tahun sebelumnya, dan pembeli terus berdatangan sampai hari H masuk sekolah,” pungkasnya.