CIANJUR, CIANJURJABAREKSPRES.COM- Industri film Indonesia kembali menghadirkan deretan karya spektakuler di penghujung April 2025.
Tiga film dengan genre berbeda siap mengisi layar bioskop dan menawarkan pengalaman menonton yang tak terlupakan.
Dari drama perang, komedi penuh drama, hingga horor mencekam, berikut daftar film keren yang tayang serentak pada 30 April 2025:
Baca Juga:Film Horor Penjagal Iblis: Dosa Turunan Siap Tayang di Bioskop 30 April 2025KDM Respons Aspirasi Warga Terdampak Pelebaran Sungai di Cikarang
1. Perang Kota
Disutradarai dengan latar Jakarta tahun 1946, Perang Kota membawa penonton ke tengah kisruh kemerdekaan yang dibalut cinta dan pengkhianatan.
Isa (Chicco Jerikho), seorang guru sekaligus pahlawan perang, harus menjalankan misi berbahaya untuk menghabisi petinggi kolonial Belanda.
Di balik tugas itu, Isa juga bergulat dengan konflik rumah tangganya yang penuh luka.
Film ini menampilkan deretan aktor berbakat seperti Ariel Tatum, Jerome Kurnia, hingga Imelda Therinne, menghadirkan drama emosional berlatar sejarah yang mendalam.
2. Mendadak Dangdut
Mendadak Dangdut versi baru ini bukan sekadar kisah musik. Anya Geraldine berperan sebagai Naya, penyanyi pop yang terjebak dalam konflik gelap dunia hiburan.
Setelah manajernya terbunuh, Naya harus kabur dan bersembunyi di desa kecil, di mana ia dipaksa menjadi penyanyi dangdut untuk bertahan hidup.
Cerita penuh drama, tawa, dan ketegangan ini diperkuat penampilan Keanu Angelo, Fajar Nugra, hingga Dwi Sasono, menjadikan Mendadak Dangdut film ringan namun sarat emosi yang patut ditunggu.
Baca Juga:Jadwal Nonton Film Rumah Untuk Alie di SAMS Studio Cianjur, Minggu 27 April 2025Prakiraan Cuaca Cianjur Hari Ini, Minggu 27 April 2025: Hujan Petir di Sejumlah Wilayah
3. Penjagal Iblis: Dosa Turunan
Bagi pecinta horor, Penjagal Iblis: Dosa Turunan siap memberikan teror mencekam.
Kisahnya bermula dari tragedi ruqyah berdarah yang melibatkan Ningrum (Satine Zaneta), gadis 19 tahun yang disebut membantai keluarganya. Seorang wartawan, Daru (Marthino Lio), mencoba mengungkap kebenaran.
Namun, ia justru terjebak dalam pertempuran antara Ningrum sang penjagal iblis dan Pakunjara (Niken Anjani) pemuja kegelapan.
Film ini menawarkan ketegangan nonstop dan alur cerita yang membuat penonton sulit memalingkan mata.
Tiga film keren ini siap membawa berbagai emosi dalam satu minggu tayang perdana.
Mau kisah heroik, drama lucu, atau horor yang membuat bulu kuduk berdiri? 30 April 2025, pilih film favoritmu dan rasakan sensasi menontonnya langsung di bioskop!