GIANYAR, CIANJUR.JABAREKSPRES.COM – Jelang big match kontra pemuncak klasemen Persib Bandung, skuad Bali United FC tidak ingin setengah-setengah.
Latihan pun dimaksimalkan sejak awal pekan. Terlihat dari sesi latihan pagi yang digelar Selasa (15/4/2025) di Bali United Training Center, Gianyar.
Pelatih kepala Stefano Cugurra alias Coach Teco mengungkapkan alasan mengapa timnya menggelar latihan pagi hari.
Baca Juga:Bali United Siap Hadapi Persib Bandung, Meski Didera Masalah CederaCara Daftar dan Pesan Tiket Persib vs Bali United di Aplikasi Resmi, Gampang Banget!
“Latihan dilaksanakan pagi hari agar pemain punya waktu recovery lebih sebelum kami berangkat laga away,” ucap Coach Teco sebagaimana dikutip dari laman Bali United.
Laga panas Persib Bandung vs Bali United akan tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Jumat (18/4/2025) mendatang.
Pertandingan ini bukan sekadar adu gengsi, tapi juga jadi momen penting bagi Serdadu Tridatu yang tengah mencari momentum bangkit.
Persib Bandung kini nyaman di puncak klasemen BRI Liga 1 dengan koleksi 58 poin hasil dari 16 kemenangan, 10 imbang, dan hanya 2 kekalahan.
Sebaliknya, Bali United terseok di posisi ke-9 dengan 41 poin dari 11 kemenangan, 8 imbang, dan 9 kekalahan.
Tak hanya itu, mereka juga belum meraih satu pun kemenangan dalam 6 laga terakhir.
Pertemuan pertama musim ini di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar (7/1), berakhir imbang 1-1.
Baca Juga:Kementerian Agama Segera Bentuk Lembaga Pengelolaan Dana UmatSuporter Bali United Dilarang Hadir di GBLA, PERSIB Fokus Raih Kemenangan
Saat itu, Rahmat Arjuna sempat membawa Bali United unggul sebelum gol penyeimbang Persib dicetak Gustavo Franca di menit-menit akhir laga.