Kapolres Cianjur: Kami Terus Mengimbau dan tidak Pernah Lelah Mengedukasi Masyarakat 

Kapolres Cianjur
Kapolres Cianjur, AKBP Rohman Yonky Dilatha (Akmal Esa Nugraha/CIANJUR EKSPRES) 
0 Komentar

CIANJUR,CIANJUREKSPRES – Kapolres Cianjur, AKBP Rohman Yonky Dilatha, menegaskan bahwa pihak kepolisian tetap mengedepankan pendekatan persuasif dan edukasi dalam menghadapi masyarakat.

Hal tersebut dikatakannya menanggapi masih adanya sebagian warga yang melaksanakan takbir keliling menyambut Idulfitri 1446 H.

“Kami terus mengimbau dan tidak pernah lelah mengedukasi masyarakat. Polri hadir untuk melindungi, mengayomi, dan melayani. Jika ada larangan, itu demi keselamatan mereka sendiri dan orang lain,” ujar Yonky saat dikonfirmasi oleh Cianjur Ekspres, pada Minggu 30 Maret 2025 malam.

Baca Juga:Puncak Arus Mudik Lebaran 2025 di Cianjur Terjadi pada Jumat Pantau Arus Mudik Lebaran 2025, Kang Lepi Kunjungi Sejumlah Posko Mudik di Cianjur

Dia menambahkan bahwa kepolisian tidak akan langsung menerapkan penegakan hukum atau sanksi tegas terhadap masyarakat yang masih melakukan takbir keliling. Sebab, menurut Yonky, masyarakat memiliki cara berbeda dalam mengekspresikan kebahagiaan Idulfitri.

“Menurut kami penegakan hukum itu adalah langkah yang paling akhir. Faktanya, masyarakat kita tetap ingin merayakan dengan cara mereka. Kami memahami itu. Karena itu, selama tidak membahayakan diri sendiri dan orang lain, kami tetap akan mengedukasi mereka terlebih dahulu,” katanya.

Namun, Yonky tetap mengingatkan bahwa idealnya perayaan takbiran dilakukan di tempat ibadah seperti masjid dan musala. Selain lebih aman, hal ini juga dapat menghindari potensi gangguan lalu lintas dan kecelakaan.

“Kami ingin masyarakat merayakan dengan aman dan tertib. Jangan sampai euforia ini malah berujung pada hal-hal yang tidak diinginkan,” katanya.

Pihak kepolisian juga telah menyiagakan personel di titik-titik rawan kemacetan dan kecelakaan untuk memastikan keamanan masyarakat selama malam takbiran.

“Kami akan terus mengawal dan memastikan aktivitas masyarakat berjalan lancar, terutama di tempat-tempat yang berpotensi menimbulkan gangguan lalu lintas,” pungkasnya.

0 Komentar