PROBOLINGGO, CIANJUR.JABAREKSPRES.COM- Pembukaan jalur tol fungsional untuk Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi Segmen Gending-Paiton hal ini bertujuan untuk memperlancar pada arus lalu lintas di Ruas tol Probolinggo hingga Banyuwangi.
Jalur tol Tol Probolinggo dan Banyuwangi segmen GendinG-Paiton merupakan jalun fungsional yang dibumi 23,47 km. Jalur ini sudah dioperasikan satu arah semenjak tanggal 24 Maret 2025 sampai dengan arus balik pada tanggal 8 April 2025.
Direktur Utama PT Jasamarga Probolinggo Banyuwangi, Adi Prasetyanto menjelaskan bahwa dengan dibukanya jalur fungsional ini masyarata dapat merasakan manfaat dalam mempercepat rute perjalanan dalam menuju Bagian Timur Jawa.
Baca Juga:BMKG Dukung Kelancaran Mudik Lebaran 2025 dengan Informasi Cuaca TerkiniAntusiasme Masyarakat Jawa Barat Tinggi dalam Program Pemutihan Pajak
“Kami berharap dengan pembukaan jalur fungsional ini, masyarakat dapat merasakan manfaatnya, khususnya dalam mempercepat perjalanan menuju Bagian Timur Jawa, melalui Segmen Gending-Paiton ini. Kami berkomitmen untuk memastikan kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan dengan menyediakan fasilitas terbaik selama Lebaran 2025,” Pungkas Adi, sebagaimana dikutip dari laman Jasamarga.
(jasa marga)