Ujung Tombak Pelayanan, Puluhan KSR PMI Cianjur Angkatan XII Ikuti Diklatsar

PMI Cianjur
Ketua PMI Kabupaten Cianjur, Ahmad Fikri melakukan penyematan kepada salah seorang anggota Korps Sukarela (KSR) Angkatan XII sebelum mengikuti Diklatsar .(PMI Cianjur)
0 Komentar

CIANJUR,CIANJUR.JABAREKSPRES.COM – Sebanyak 44 orang Korps Sukarela (KSR) Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Cianjur mengikuti kegiatan Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) Angkatan XII Tahun 2024.

Selama empat hari mereka akan diberikan pembekalan berupa materi hingga simulasi lapangan.

Ketua PMI Kabupaten Cianjur, Ahmad Fikri, mengungkapkan, 44 orang KSR yang mengikuti diklatsar terdiri dari 23 laki-laki dan 21 perempuan.

Baca Juga:Sejumlah Trotoar Bakal Ditata Tahun Ini, Bupati Herman: Kita Ingin Buat Malioboronya CianjurAlun-alun Cianjur Bakal Direnovasi, Ada Payung Besar Seperti di Halaman Masjid Nabawi

“Tujuan Diklatsar KSR ini sebagai penguatan sumber daya relawan PMI Kabupaten Cianjur dan pembentukan relawan yang profesional dalam penanganan dan kesiapsiagaan bencana,” katanya saat membuka Diklatsar KSR Angkatan XII di Markas PMI Kabupaten Cianjur, Kamis 2 Januari 2024.

Selain itu, Diklatsar ini juga sebagai penguatan untuk membantu program rehabilitasi dan pengurangan risiko bencana di Cianjur.

“Intinya, KSR ini merupakan ujung tombak PMI Kabupaten Cianjur. Selain melakukan pelayanan, juga dapat memberikan edukasi serta meningkatkan citra positif PMI Kabupaten Cianjur,” tegas Fikri.

Fikri mengatakan, pelaksanaan kegiatan Diklatsar KSR Angkatan XII ini tidak terlepas dari peran serta seluruh jajaran PMI Kabupaten Cianjur.

“Saya berharap melalui Diklatsar ini menciptakan KSR sebagai ujung tombak pelayanan PMI Kabupaten Cianjur,” pungkasnya.

0 Komentar