KPU Cianjur Libatkan Penyandang Disabilitas untuk Sorlip Surat Suara Pilkada 2024

KPU Cianjur
ketua KPU Kabupaten Cianjur, Muchamad Ridwan saat memantau proses sorlip surat suara Pilkada 2024.)KPU Cianjur)
0 Komentar

CIANJUR,CIANJUR.JABAREKSPRES.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Cianjur, melibatkan sejumlah penyandang disabilitas dalam proses sortir dan lipat (Sorlip) surat suara Pilkada 2024.

Ketua KPU Kabupaten Cianjur, Muchamad Ridwan, mengatakan, pihaknya melibatkan sekitar 10 orang penyandang disabilitas dalam proses sorlip surat suara yang dimulai sejak Sabtu 9 November 2024 di Gudang Logistik KPU Cianjur Jl Raya Bandung-Cianjur, Kecamatan Karangtengah.

“Dari disabilitas ada 10 orang,” katanya kepada Cianjur Ekspres, Minggu 10 November 2024.

Ridwan mengungkapkan, total jumlah petugas sorlip surat suara sekitar 680 orang. Yakni warga sekitar dari dua desa penyangga kawasan pergudangan, lalu disabilitas dan sebagian orang yang sudah pernah ikut sorlip.

Baca Juga:Optimalkan Pelayanan Publik, Herman-Ibang Akan Beri HP ke Tiap RT di CianjurHerman Tutup Debat dengan Koesplus dan Ajakan Turunkan Tensi

“Kita targetkan beres (sorlip,red) tiga hari sampai Senin (besok,red),” katanya.

Adapun total surat suara yang di sortir dan lipat sebanyak 1.846.037 untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat serta Bupati dan Wakil Bupati Cianjur.

“Hari pertama dan kedua kita fokus ke pelipatan dan sortir surat suara Gubernur dan Wakil Gubernur, ketika beres lanjut ke Bupati dan Wakil Bupati,” ujar Ridwan.

Lebih lanjut Ridwan mengatakan, pihaknya masih belum memiliki data secara detail berapa surat suara yang rusak karena masih dalam proses sorlip.

“Honor petugas sorlip untuk surat suara Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar Rp300 per lembar, sedangkan untuk surat suara Bupati dan Wakil Bupati Cianjur Rp250 per lembar,” tuturnya.

Ridwan menegaskan, seluruh petugas sorlip surat suara didampingi Tim Kesehatan dari Dinas Kesehatan dan Polres Cianjur.

0 Komentar