KPU Cianjur Bakal Gelar Debat Kedua Pilkada 2024 di Cianjur 

kpu cianjur
Kadiv SDM Sosparmas KPU Cianjur, Fikri Audah NSY.(MOCH NURSIDIN/CIANJUREKSPRES)
0 Komentar

CIANJUR,CIANJUR.JABAREKSPRES.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Cianjur, akan menggelar debat kedua Pilkada 2024 di Cianjur. Pelaksanaan debat direncanakan pada 8 November 2024.

Anggota KPU Kabupaten Cianjur Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia, Fikri Audah NSY, mengatakan, pihaknya telah melakukan evaluasi bersama dengan internal komisioner KPU Cianjur dan tim perumus terkait pelaksanaan debat kedua terkait pelaksanaan debat pertama. Termasuk juga mendapatkan saran dan masukan dari narahubung masing-masing pasangan calon (paslon).

“Sejauh ini kami sudah bicarakan terkait tanggal pelaksanaan debat akan dilaksanakan pada 8 November 2024 bertempat di wilayah Cianjur,” katanya kepada Cianjur Ekspres, Minggu 3 November 2024.

Baca Juga:Inohong Cianjur Selatan Bersatu Dukung BHSISilaturahmi ke Bogor, Ahmad Syaikhu Bertekad Jadi Pelayan Masyarakat

Setelah menentukan tanggal dan lokasi debat kedua, KPU Cianjur langsung melakukan komunikasi dengan beberapa pihak, termasuk keamanan.

“Dalam hal ini kepolisian dan TNI untuk berkolaborasi sama-sama mengamankan pelaksanaan debat kedua Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Cianjur 2024,” ujar Fikri.

Sejumlah hal pun diantisipasi terkait dengan debat kedua nanti, seperti kata Fikri, durasi waktu pelaksanaan debat.

“Kami juga mengantisipasi dari segi keamanan potensi-potensi yang dapat mengganggu kelancaran acara, kami diskusikan dengan sangat serius, terutama dengan pihak keamanan, sehingga berjalan aman dan lancar,” tuturnya.

Terkait dengan tema debat kedua, Fikri mengungkapkan, baru akan diinformasikan kepada publik hari ini setelah terlebih dahulu menginformasikannya kepada para narahubung ketiga paslon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur.

“Setelah kami informasikan ke narahubung, kami akan sampaikan kepada publik debat kedua temanya mengenai hal apa,” ucapnya.

Lebih lanjut Fikri menegaskan, pihaknya juga akan membahas terkait jumlah pendukung yang akan dibawa masing-masing paslon pada saat debat kedua nanti.

Baca Juga:Lukmanul Hakim Dorong Pemkab Cianjur Segera Tingkatkan Insentif Kader PosyanduAhmad Syaikhu Minta GMBI Jadi Penggerak Kemenangan ASIH di Pilgub Jabar

“Selain daripada menyesuaikan apasitas ruangan atau daya tampung, kami juga berbicara terkait masalah kondusivitas pelaksanaan yang memang disiarkan langsung agar dapat terjaga ketertiban dan kehidmatan acara (debat,red) ini,” pungkasnya.

Debat kedua Pilkada Cianjur 2024 diikuti ketiga Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur. Yakni, nomor urut 1 Herman Suherman-Muhammad Solih Ibang, nomor urut 2 Mohammad Wahyu-Ramzi dan nomor urut 3 Deden Nasihin- Neneng Efa Fatimah.

0 Komentar