Hari Sumpah Pemuda ke-96, M Riksa: Pemuda Mempunyai Peranan Penting Bagi Kemajuan Pembangunan di Cianjur

Riksa
Ketua DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Cianjur, Muhammad Riksa Iman Pribadi.
0 Komentar

CIANJUR,CIANJUR.JABAREKSPRES.COM – Ketua DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Cianjur, Muhammad Riksa Iman Pribadi, sebut pemuda mempunyai peranan yang sangat penting bagi kemajuan pembangunan di Kabupaten Cianjur.

Hal ini diutarakannya berkaitan dengan Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96, Senin 28 Oktober 2024.

“Bahwa potensi pemuda sebagai agen pembaharuan dan pembangunan perlu mendapatkan perhatian dan pengembangannya. Tentunya di sini pemerintah daerah wajib tampil dalam kebijakannya, sistem layanan pemuda yang dapat menjamin terpenuhinya hak-hak pemuda,” katanya kepada Cianjur Ekspres, Senin 28 Oktober 2024.

Baca Juga:RK Dadan Surya Negara: Perda Pesantren Dorong Peningkatan Kualitas SDM dan KemandirianHWDI Kabupaten Bekasi Titipkan Harapan ke Paslon ASIH

Riksa mengungkapkan, pada umumnya struktur penduduk di Indonesia saat ini cukup positif dalam mendukung pembangunan ekonomi kedepannya. Mengingat jumlah penduduk yang tergolong usia kerja relatif jauh lebih besar di bandingkan dengan penduduk di usia kurang produktif.

“Kondisi ini merupakan keunggulan atau bonus demografi. Tentunya khusus di Kabupaten Cianjur pula bonus demografi ini di usia muda produktif menjadi kondisi mayoritas penduduk di Kabupaten Cianjur, yang saya pribadi kondisi ini akan sangat berperan penting bagi pertumbuhan pembangun di Kabupaten Cianjur,” katanya.

Riksa juga berharap dan mengajak seluruh Pemuda di Kabupaten Cianjur untuk berbuat hal-hal positif dan kebaikan. Sebab, menurutnya Kabupaten Cianjur merupakan salah satu yang luas wilayahnya dan jumlah penduduknya terbesar di Jawa Barat.

“Sangat membutuhkan pemuda untuk turun tangan dan ikut mengambil peran dalam hal pembangunan di Kabupaten Cianjur,” katanya.

Dengan momentum semangat Hari Sumpah Pemuda ini, Riksa berharap Kabupaten Cianjur terus maju dalan hal pendidikan, kesehatan, pembangunan infrasuktur serta ekonominya.

“Sehingga IPM Kabupaten Cianjur bisa bersaing di papan atas kota dan kabupaten di Jabar. Serta akan secara otomatis saya mempunyai harapan sebagai pemuda di Kabupaten Cianjur, indeks pembangunan pemuda (IPP) Kabupaten Cianjur menjadi yang paling unggul di Jawa Barat,” katanya.

“Sehingga kedepannya Cianjur menjadi kabupaten layak pemuda. Selamat Hari Sumpah Pemuda, Maju bersama Indonesia Raya. Salam Pemuda Indonesia,” pungkasnya.

0 Komentar