Keren! Bekas Galian C di Cianjur Disulap Jadi Wisata Adventure, Ada ATV dengan Track Ekstrem

Wisata Adventure
Warga Cianjur punya tempat wisata anyar. Lokasinya di Kecamatan Cibeber, tepatnya di Kampung Cikole, Desa Cibaregbeg bernama Coconut Farm Garden.(Rikzan RA/Cianjur Ekspres)
0 Komentar

CIANJUR,CIANJUR.JABAREKSPRES.COM – Warga Cianjur punya tempat wisata anyar. Lokasinya di Kecamatan Cibeber, tepatnya di Kampung Cikole, Desa Cibaregbeg bernama Coconut Farm Garden.

Awalnya tidak akan ada yang menyangka jika area seluas 8,9 hektar itu menyiapkan sensasi adventure yang berbeda dengan harga terjangkau.

Coconut Farm Garden, dulunya adalah bekas galian tipe C yang disulap sedemikian rupa hingga bernuasa pantai Bali dengan fasilitas andalan All Terrain Vehicle (ATV) dengan track panjang dan ekstrem hingga cukup memacu adrenaline.

Baca Juga:Maju Pilgub Jabar, Paslon Asih: Padukan Imtaq dan Iptek  Kolaborasi 2 Perusahaan Lokal ini Bantu Majukan Sektor Pertanian dan Pendidikan di Indonesia

Pengelola Coconut Farm Garden, Monica (44) mengatakan, tiga tahun lalu dirinya tak terpikirkan akan membuat tempat wisata.

Dia hanya ingin membuat perkebunan dengan menanam 1.000 pohon kepala berbagai jenis mulai Kelapa Thailand, Kelapa Genja, Kelapa Ulung, dan Kepala Pandan Wangi.

“Kelapa yang ditanam itu awalnya untuk membatasi lahan kami. Tapi sekaligus untuk perkebunan karena rencananya buahnya akan dijual,” kata dia.

Namun lama kelamaan, Monica pun mulai membeli kambing dan domba Garut. Saat ini jumlah kambing dan dombanya sudah capai 48 ekor sehingga layak disebut farm atau peternakan.

“Atasan kami juga memelihara rusa dua ekor. Jadi nampaknya seperto mini-zoo yang bisa jadi wisata edukasi bagi anak-anak sekitar,” jelasnya.

Tak butuh waktu lama, Monica yang menyukai olahraga motocross itu pun membeli dua unit ATV, karena melihat kontur lahan bekas galian yang seperti track.

“Awalnya dua ATV, sekarang sudah lima unit. Kita bikin kan track dengan beberapa kesulitan. Ada yang mudah bagi pemula dan anak, ada yang lumayan seru bahkan bagi orang dewasa,” ujarnya.

Baca Juga:Perlu Mahkamah Etik untuk atasi Kerapuhan Etika Penyelenggara Negara Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan Pasangan Pertama yang Daftar ke KPU Jabar, Diiringi Kirab Budaya

Monica menyebut, dalam satu putaran menggunakan ATV hanya dikenakan Rp25 ribu. Lengkap dengan pemandu dan penjaga juga helm dan pengaman kaki.

“Keamanan kita jaga, P3K kita sedia. Tapi sampai saat ini semuanya berjalan lancar karena kita siapkan penjaga tiap ada yang menyewa ATV. Mereka yang akan menilai skil pengendara. Kalau sudah lumayan handal, akan diberi track yang lebih curam,” jelasnya.

Saat ini, dia tak mematok karcis untuk masuk ke Coconut Farm Garden. Hanya membayar biaya parkir Rp2.000 untuk kebersihan.

0 Komentar