Pemkab Cianjur Gelar Helaran Budaya Hari Ini, Catat Rutenya 

Helaran Budaya
Helaran Budaya memperingati Hari Jadi Kabupaten Cianjur ke-347 dan HUT RI ke-79, Minggu 18 Agustus 2024.(istimewa)
0 Komentar

CIANJUR,CIANJUR.JABAREKSPRES.COM – Ribuan peserta akan mengikuti Helaran Budaya memperingati Hari Jadi Kabupaten Cianjur ke-347 dan HUT RI ke-79, Minggu 18 Agustus 2024.

Tahun ini, tema helaran budaya adalah Tanggoh Pangan Negeri Walagri, dimana nantinya para peserta dari 32 kecamatan akan menampilkan ciri khas ketahanan pangan masing-masing daerahnya, termasuk potensi budaya serta wisata.

Sebanyak 12 komunitas dari berbagai elemen pun ikut serta dalam helaran budaya ini.

Baca Juga:Pemdaprov Jabar Siap Bantu Tingkatkan Literasi Penghuni Lapas Anak, Sediakan Banyak Buku untuk DibacaKDM Bakal Siapkan Ruang Pelayanan RS Berstandar Internasional di Setiap Daerah Jawa Barat

Ketua Panitia Helaran Perumdam Tirta Mukti Kabupaten Cianjur, Neti Wilianti, mengungkapkan, helaran budaya tahun ini berbeda dengan sebelumnya dimana mengambil start dari Jl Perintis Kemerdekaan menuju Jl Prof. Moh. Yamin, lalu ke Jl KH. Hasyim Ashari, kemudian melintasi Jl Mangunsarkoro dan ke Jl Siliwangi serta finis di Parkir Belakang Pemda Cianjur.

“Total ada 44 peserta yang terbagi dari 32 kecamatan dan 12 komunitas, dimana masing-masing peserta 50 orang,” katanya kepada Cianjur Ekspres beberapa waktu lalu.

Direncanakan Bupati Cianjur Herman Suherman akan mengikuti helaran budaya ini dari awal sampai finish. Adapun urutan iring-irangan helaran budaya yang paling depan oleh kendaraan wawar, disusul motor Dinas Perhubungan, Patwal, Drumband Satpol PP, Paskibraka, lalu Kereta Kencana, disusul delman dan kendaraan Tauco.

Kemudian dibelakangnya ada Kuda Kosong yang disambung pasukan kuda serta peserta dari komunitas dan kecamatan.

“Khusus kereta kencana ada lima, delman ada sembilan, dan kendaraan Tauco ada tiga,” katanya.

0 Komentar