Taufik menyampaikan untuk sementara pihaknya ditugaskan melayani tamu penting saat 17 Agustus 2024 di IKN. Selanjutnya juga akan melakukan uji coba selama empat bulan berikutnya di ibu kota baru.
“Tidak menutup kemungkinan setelah empat bulan, kami seterusnya di sana,” kata Taufik.
Selain moda bus listrik, pemerintah juga menyediakan sedikitnya satu unit kereta otonom tanpa rel untuk mobilisasi tamu undangan saat 17 Agustus di IKN. Kereta otonom tanpa rel ini memiliki tiga gerbong yang dapat mengangkut total sekitar 300 penumpang.(antara)