Usai Golkar, Partai Gerindra Terbitkan Rekomendasi untuk Deden Nasihin-Neneng Efa Fatimah di Pilkada Cianjur

Gerindra
Sekjen DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani foto bersama pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati cianjur, Deden Nasihin-Neneng Efa Fatimah usai menyerahkan surat rekomendasi.(istimewa)
0 Komentar

CIANJUR.JABAREKSPRES.COM – DPP Partai Gerindra akhirnya menerbitkan surat rekomendasi kepada Deden Nasihin-Neneng Efa Fatimah sebagai pasangan bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur pada Pilkada 2024. 

Surat rekomendasi tersebut diserahkan langsung Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani  Sebelumnya, DPP Partai Golkar sudah lebih dulu menerbitkan surat rekomendasi kepada Deden Nasihin dan Neneng Efa Fatimah. 

Bakal Calon Bupati Cianjur, Deden Nasihin membenarkan bahwa dirinya menerima rekomendasi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur dari Partai Gerindra.

Baca Juga:Imigrasi Cianjur Gelar Sosialisasi Penjamin Orang Asing Bey Machmudin Bahas Isu Penting dalam Rapim

“Iya dapat, ini rekomendasi untuk kami berdua (Deden Nasihin-Neneng Efa Fatimah, red) bupati dan wakil bupati Kabupaten Cianjur dari Partai Gerindra,” kata dia kepada Cianjur Ekspres, saat dihubungi melalui sambungan telepon seluler, Selasa 6 Agustus 2024 malam.

Deden mengungkapkan, surat rekomendasi tersebut diberikan langsung oleh Sekjen Partai Gerindra, di BSD Tangerang.

“Tadi yang memberikan Sekjen langung, pak Ahmad Muzani, Sekjen langsung. Tempatnya tadi di BSD Tangerang,” katanya 

Deden melanjutkan, selanjutnya pihaknya akan mensosialisasikan kabar baik tersebut kepada partai politik yang tergabung dalam Koalisi Sugih Mukti.

“Tentu, kami akan mensosialisasikan kabar baik ini kepada partai koalisi di Sugih Mukti, satu itu. Kedua, kami juga akan mensosialisasikan kepada masyarakat. InsyaAllah kami akan maju di Pilkada Kabupaten Cianjur dan Koalisi Sugih Mukti akan tetap solid,” ujarnya. 

Sementara itu, ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Cianjur, Ganjar Ramadhan belum menjawab telepon serta WhatsApp Cianjur Ekspres.

0 Komentar