Gerbong KRL di Stasiun Cikarang Dicoret-coret: KAI Commuter Bakal Tindak Tegas Pelaku

Gerbong KRL di Stasiun Cikarang Dicoret-coret:KAI Commuter Bakal Tindak Tegas Pelaku
(Foto:Dok.Istimewa)
0 Komentar

cianjur.jabarekspres.com – Pada 5 Juni 2024, dua gerbong KRL di Stasiun Cikarang menjadi sasaran vandalisme oleh pihak tak bertanggung jawab. Gerbong tersebut dicoret-coret dengan grafiti di bagian luarnya.

Aksi vandalisme ini terekam kamera dan videonya viral di media sosial. Dalam video tersebut, terlihat gerbong KRL penuh dengan coretan grafiti berwarna-warni. Coretan tersebut menutupi hampir seluruh bagian luar gerbong.

External Relations and Corporate Image Care PT Kereta Commuter Indonesia Leza Arlan menyampaikan kebenaran, kereta yang dicoret-coret itu yakni Commuter Line nomor 5023 (Manggarai-Kampung Bandan).

Baca Juga:Mengelola Utang dengan Bijak: Waktunya Mengelola Keuangan dengan Lebih BaikMengatur Anggaran Bulanan: Waktunya Mengelola Keuangan dengan Lebih Baik

“Kereta yang terdapat gambar atau coretan grafiti adalah kereta ke 8 dan 9 pada rangkaian tersebut,” Jelasnya pada Rabu 5 Juni 2024.

“Saat ini kami terus mengembangkan dan menambah CCTV analytic sebagai pemantauan tindak kriminal dan vandalisme baik di stasiun ataupun kereta,” ucap Leza.

Leza menyampaikan, untuk saat ini badan kereta sudah dibersihkan secara bertahap, kereta tersebut juga masih beroperasi

Pihak PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) menyayangkan kejadian ini dan akan mengambil langkah tegas terhadap pelaku. 

KCI juga menghimbau kepada masyarakat untuk tidak melakukan vandalisme karena dapat merusak fasilitas umum dan merugikan orang lain.

Vandalisme merupakan tindakan yang tidak terpuji dan dapat merusak estetika lingkungan. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk menjaga fasilitas umum dan tidak melakukan vandalisme.

0 Komentar