Peran Srikandi PLN UP3 Cianjur Jaga Keandalan Listrik Cianjur Selatan persiapan Hadapi Idul Adha 1445 H

Srikandi PLN
PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Cianjur terus mendorong peran aktif Srikandi PLN dalam menjaga keandalan listrik.
0 Komentar

CIANJUR.JABAREKSPRES.COM – PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Cianjur terus mendorong peran aktif Srikandi PLN dalam menjaga keandalan listrik. Meskipun tergolong minoritas dalam jumlah, tapi semangat dan dedikasi mereka tidak perlu diragukan. Saat ini jumlah Srikandi PLN UP3 Cianjur berkisar 16 persen. 

“PLN mendukung pemberdayaan perempuan dan sebagai perusahaan yang berpengaruh terhadap hajat hidup orang banyak, PLN membutuhkan dedikasi nyata dari seluruh pegawainya, tidak terkecuali pegawai perempuan,” jelas Andre Pratama Djatmiko, Manager PLN UP3 Cianjur. 

Srikandi PLN UP3 Cianjur sendiri tersebar di beberapa bidang dan unit bahkan sampai ke wilayah Cianjur Selatan tepatnya di PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Tanggeung.  

Baca Juga:Aksi Srikandi PLN Menjadi Inspector pada Inspection Day K3 Tingkatkan Pemahaman Masyarakat tentang Keselamatan Ketenagalistrikan, PLN UP3 Cianjur Konsisten Sosialisasi

Srikandi yang bertugas di PLN ULP Tanggeung tersebut adalah Arya Ardhya Dewi. Karyawati asal Semarang itu sehari-hari bertugas sebagai Team Leader Keselamatan dan Kesehatan Kerja, Lingkungan dan Keamanan (K3L dan Kam). 

Ia mengatakan bekerja di Cianjur Selatan memiliki tantangan tersendiri karena luasnya wilayah dengan medan bervariasi mulai dari perbukitan dan kawasan pantai. Akan tetapi karakter profesional dan optimisme yang terus dipupuk membuat ia selalu energik dalam menjalankan tugas sehari-hari yang menjadi tanggung jawabnya. 

Selasa (21/5) yang lalu, Arya ikut terlibat dalam pekerjaan penggantian transformator berkapasitas 100 kVA di lokasi tambak udang Pasir Panglay, Kecamatan Cidaun. Polutan garam yang banyak ditemukan di daerah pesisir pantai yang ada di Cianjur Selatan dapat membawa dampak negatif pada jaringan tenaga listrik milik PLN.

Andre mengatakan pekerjaan penggantian trafo tersebut dilakukan untuk meminimalisasi gangguan yang diakibatkan “penggaraman” yang rawan terjadi pada jaringan listrik yang berada di wilayah pantai sehingga keandalan pasokan listrik dapat tetap terjaga. 

“Sebagai TL K3L dan Kam, Arya memiliki peran penting untuk memastikan petugas yang terlibat dalam pekerjaan tersebut tidak melalaikan unsur safety, selalu mematuhi SOP (Standard Operation Procedure) dalam bekerja dan memakai Alat Pelindung Diri (APD),” kata Andre.

Sementara, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat, Susiana Mutia menyampaikan, kegiatan Srikandi PLN ikut melakukan pengecekan langsung kesiapan petugas dan infrastruktur pendukung dilakukan agar pasokan listrik kepada pelanggan tetap tersalurkan dengan baik dan andal selama perayaan Idul Adha.(*) 

0 Komentar