Kepala Desa Kadujaya, Nandi Supriatna menyampaikan apresiasi serta terima kasihnya kepada PLN atas bantuan yang telah disalurkan. Nandi juga menyebutkan bahwa penyediaan sarana air bersih telah menjadi Rencana Pembangunan Jangka Menengah serta Rencana Kerja Pemerintah Desa.
“Melalui bantuan ini kami juga akan mengaktualkan potensi-potensi ekonomi masyarakat khususnya petani tanaman pangan serta perkebunan sehingga semakin meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata Nandi.