Galaxy A04 Series, Hp 1 Jutaan dengan Baterai Tahan Lama!

Galaxy A04 Series, Hp 1 Jutaan dengan Baterai Tahan Lama!
Galaxy A04 Series, Hp 1 Jutaan dengan Baterai Tahan Lama!
0 Komentar

CIANJUREKSPRES – Galaxy A04 Series bisa dijadikan salah satu pilihan terbaik bagi kamu yang sedang mencari Hp Samsung dengan harga 1 Jutaan. Meskipun ditawarkan dengan harga murah, kualitas Hp ini sudah tak perlu diragukan lagi.

Galaxy A04 Series terdiri dari tiga tipe, yaitu A04E, A04 dan A04S. Secara keseluruhan, spesifikasi ketiga Hp ini tidak jauh berbeda. Termasuk sejumlah teknologi canggih dan fasilitas mumpuni yang disematkan.

Spesifikasi dan Harga Hp Samsung A54 5G Terbaru, Agustus 2023

Spesifikasi Samsung Galaxy A04

Hp ini telah dilengkapi dengan sejumlah fitur menarik, seperti RAM Plus hingga 4 GB, layar 6,5 inci, dan kamera utama dengan resolusi 50 MP. Layar Galaxy A04 masih berukuran 6,5 inci dengan resolusi HD Plus.

Baca Juga:Spesifikasi dan Harga Hp Samsung A54 5G Terbaru, Agustus 2023Cek Disini! Daftar Harga HP Samsung Terbaru Agustus 2023

Layar tersebut hadir dengan desain infinity-V, sehingga terdapat poni berbentuk huruf “V” yang dilengkapi dengan kamera selfie 5 MP.

Di bagian belakangnya, Galaxy A04 dibekali dengan dua kamera yang terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.8) dan kamera depth sensor 2 MP (f/2.2).

Samsung A04 ditenagai oleh chipset MediaTek Helio P35 dan dipadukan dengan RAM 3/4 GB. Memiliki penyimpanan media hingga 32/64 GB.

Cek Disini! Daftar Harga HP Samsung Terbaru Agustus 2023

Spesifikasi Samsung Galaxy A04s

Spesifikasi Samsung Galaxy A04s tak jauh beda dengan Samsung Galaxy A04. Dibekali dengan kamera 50 MP dan fitur RAM Plus. Hp ini telah menggunakan operating system Android 12.

Galaxy A04s menggunakan kamera beresolusi 50 MP, lebih besar jika dibandingkan dengan pendahulunya yang hanya beresolusi 13 MP. Didukung dengan fitur perluasan RAM sementara atau RAM Plus.

Desain Hp ini hampir mirip dengan pendahulunya, mengusung poni layar Infinity-V dan mengusung tiga kamera belakang. Hp ini memiliki layar berukuran 6,5 inci dengan panel PLS LCD.

0 Komentar