CIANJUR,CIANJUREKSPRES- Menjelang Pemilu 2024, fenomena artis jadi bacaleg kian marak.
Ini diungkap oleh sejumlah jajaran petinggi partai politik (parpol) yang telah mendaftarkan diri ke KPU sebagai bakal calon legislatif (bacaleg).
Lantas siapa saja deretan nama artis yang maju sebagai caleg di Pemilu 2024 nanti? Simak ulasannya sampai habis ya!
1. Daftar Caleg Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP)
Melalui dukungan PDIP, sejumlah nama artis bersiap tarung dalam memperebutkan kursi parlemen.
Baca Juga:Cuaca Semakin Ekstrem, Diprediksi Kiamat 10 Tahun Lagi? PBB Himbau Agar Lakukan Hal Ini!Bak Malin Kundang, Seorang Ayah Dibentak Gegara Hadiri Wisuda Sang Anak
Mereka adalah Marsel Siahaan, Deny Cagur, Once Mekel, Lucky Perdana, Rano Karno, Rieke Diah Pitaloka, dan Krisdayanti.
2. Daftar Caleg Partai Amanat Nasional (PAN)Â
Terdapat nama baru dari kalangan artis yang terjun menjadi politis PAN dan akan maju sebagai bacaleg.
Seperti Uya Kuya, Verrel Bramasta, Primus Yulistio, Eko Patrio, Ely Sugigi, Desy Ratnasari, Sigit Purnomo (Pasha Ungu) dan Opie Kumis.
3. Daftar Caleg Partai Gerindra
Tak hanya artis, daftar caleg dari Partai Gerindra diisi penyanyi hingga atlet.
Yaitu Ahmad Dhani, Melly Goeslaw, Ari Sihasale, Rachel Maryam, Jamal Mirdad, dan Taufik Hidayat.
4. Daftar Caleg Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)Â
Partai ini mengusung nama Niki Tirta dan Norman Kamaru sebagai bakal calon legislatif dalam Pemilu 2024.
5. Daftar Caleg Partai Demokrat
Tak ketinggalan, sejumlah nama ikut hadir mengisi daftar caleg dari Partai Demokrat.
Mereka adalah Emilia Contessa dan Arumi Bachsin.
6. Daftar Caleg Partai Persatuan Indonesia (Perindo)Â
Chef Arnold, Yusuf Mansur, Aldi Taher, Aiman Wicaksono
7. Daftar Caleg Partai NasDem
Baca Juga:Netizen Tunggu Yuki Kato dan Febby Rastanti ‘Pamer Cincin Nikah’ Susul Jesmil dan EnzyNarkoba Zombie Mewabah di Amerika, Jangan Coba-coba Bahaya!Â
Reza Artamevia, Choky Sitohang, Ali Syakieb, Didi Riyadi, Nafa Urbach, Ramzi
8. Partai Keadilan Sejahtera (PKS)Â
Sementara itu artis yang masuk partai untuk kendaraan politiknya adalah Narji.
Demikian daftar nama artis jadi bacaleg dalam Pemilu 2024.